Cek Kesiapan Pengamanan PSU, Kapolda Sumut dan Pangdam I/BB Berkunjung Ke Labuhanbatu

IMG-20210420-WA0028.jpg

Labuhanbatu, Sumatera Utara | Benuanews.com –

Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak dan Pangdam I/BB Mayjen TNI Hasanuddin mengecek kesiapan pengamanan dalam pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Wilayah Hukum Polres Labuhanbatu, Senin (19/04/2021).

Dalam arahannya, Kapolda meminta kepada pihak-pihak terkait memastikan kesiapannya masing-masing agar mampu mengamankan PSU tersebut, termasuk ke TPS di Kecamatan Torganda Kabupaten Labuhanbatu Selatan. “Karena ini PSU bagi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, maka saya dan Pangdam mengatakan bahwa ini hidup atau mati,” ucapnya.

Kapolda menyebut, selisih perolehan suara sedikit maka pasangan calon akan melakukan berbagai cara yang dapat mengganggu pelaksanaan PSU. Untuk itu, ia sangat berharap Dandim bersama Kapolres harus siap melaksanakan pengamanan dan siapapun nanti yang menang dalam pilkada di Labuhanbatu dan Labuhanbatu Selatan harus siap untuk menerimanya.

“Anda berdua adalah panglimanya dalam Pemungutan Suara Ulang yang dilaksanakan di Wilayah Hukum Labuhanbatu,” ujarnya.

Terkait PSU di Labuhanbatu ini, dirinya juga sudah meminta izin kepada Panglima, untuk memasang tenda di pintu masuk, dengan tujuan agar masyarakat melihat Polri-TNI siap mengamankan pelaksanaan PSU di Labuhanbatu.

Kapolda juga memberi izin kepada pihak Polres Labuhanbatu dan Kodim 0209/LB untuk melakukan razia di pintu masuk Labuhanbatu dan Labusel. “TNI-Polri harus netral dalam pelaksanaan PSU ini. Karena, tugas  TNI-Polri hanya mengabdi untuk negara Republik Indonesia,” pesannya.

Kapolda memastikan, PSU di Labuhanbatu berjalan aman, damai dan dapat terlaksana dengan baik sesuai dengan yang diharapkan. “Saya harap, jaga netralitas TNI-Polri, jangan mau diperjualbelikan. Jika Polri-TNI sudah menyatu, semua masalah pasti dapat diselesaikan,” katanya.

Sekira pukul 13.30 Wib, Kapolda Sumut dan Pangdam I/BB beserta rombongan mengunjungi Kompi Senapan C Yonif 126/Kala Cakti Jalan WR Supratman Kelurahan Padang Matinggi Kecamatan Rantau Utara. Selanjutnya melakukan pengecekan seluruh TPS yang akan digelarnya PSU. (RR/KSU)

scroll to top