Warga Padang Pasir Kecewa Dengan Sistem Pendataan Bantuan BLT BBM

IMG-20220912-WA0014.jpg

Padang, Benuanews.com,- Puluhan warga Kelurahan Padang Pasir didampingi RT/RW mendatangi kantor lurah Padang Pasir Kecamatan Padang Barat, Senin (12/9/2022). Kedatangan warga ini untuk mempertanyakan tentang bantuan kompensasi BBM yang dikucurkan oleh pemerintah pusat.

Para warga Kelurahan Padang Pasir Kecamatan Padang Barat merasa kecewa dengan sistem pendataan warga penerima bantuan kompensasi kenaikan harga BBM.

Ketua RW 06 Arisman SH selaku Ketua Forum RT/RW se Kelurahan Padang Pasir mengatakan, pendataan dilakukan tanpa melibatkan RT/RW, sehingga penerima bantuan kompensasi BBM tidak bisa di pertanggung jawabkan.

“Seharusnya pihak kelurahan berkoordinasi dengan RT dan RW, sebab kami yang lebih tau, siapa-siapa warga kami yang berhak menerima bantuan” ujar Arisman.

Dalam pertemuan dengan perwakilan warga, Lurah Padang Pasir Afrimen mengatakan, dirinya mendapat perintah mendadak dari Camat Padang Barat untuk memasukkan data warga yang ada dalam DTKS sebagai penerima BLT subsidi BBM. “Atas dasar tersebut, saya perintahkan kasi Kesos dan PSM untuk mendata warga yang masuk kriteria tersebut” ujar Afrimen.

Lebih lanjut Afrimen minta maaf seandainya dalam kegiatan pendataan ini tidak bisa memasukkan seluruh warga yang berhak menerima. “Tapi saya berjanji, kedepannya akan lebih banyak menerima masukan dari ketua RT dan RW dalam hal bantuan ini” ujar Lurah yang didampingi Kasi Kessos Frinda Lusia.

Ada tiga tuntutan yang disampaikan oleh perwakilan warga tersebut, yakni keluarkan SK PSM yang baru, tunjuk salah operator IT yang disampaikan warga, dan perbaharui data penerima bantuan yang ada di kelurahan Padang Pasir

(Marlim)

scroll to top