Polres Labusel Siap Kawal Pemudik Lebaran,Agar Selalu Aman.

IMG-20230414-WA0068.jpg

LABUSEL-BENUA NEWS.COM.SUMUT.
Jajaran polres Labuahanbatu Selatan siap kawan Mudik Lebaran 2023,agar para pemudik selalu merasa aman dan nyaman di dalam perjalanan,sehingga sampai ketempat tujuan.

Seperti itulah kesiap Siagaan Polres Labuhanbatu Selatan yang dipimpin oleh Kapolres AKBP.H.Catur Sungkowo S.Ag.SH.MH yang disampaikan Kapolres dalam kegiatan apel pagi dalam rangka pemakaian Rompi dan pemasangan Ban Lengan Bhabinkamtibmas dalam Operasi Ketupat Toba 2023 dihalaman Makopolres Labuhanbatu Selatan di Sosopan Kecamatan Kota Pinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan Propinsi Sumatera Utara , Jum’at (14/04/2023).

Dalam amanahnya kepada personil Polres Labuhanbatu Selatan yang bertugas dalam operasi Ketupat Toba 2023 , Kapolres menegaskan agar selalu bertugas dengan senyum dan sapa yang ramah kepada masyarakat.

“Kita harus selalu budayakan senyum dan sapa agar masyarakat selalu merasa nyaman dalam perjalanan mudiknya.
Jangan lakukan kesalahan sekecil apapun sehingga kita dibenci oleh masyarakat”.tegas Kapolres Labuhanbatu Selatan.

“Ingatkan selalu pemudik agar selalu menjaga kondisi kesehatan tubuh saat mudik , memeriksa keamanan rumah agar selalu waspada , membawa barang secukupnya sehingga tidak terlalu merepotkan pemudik dan tentukan rute perjalanan yang aman , nyaman sehingga pemudik dapat sampai ditujuannya dengan selamat.
Polri harus selalu terdepan dalam pengamanan Kamtibmas , ciptakan mudik yang aman , nyaman dan berkesan bagi masyarakat.

Dan mohon sampaikan juga kepada para pemudik apabila mengalami hambatan dalam perjalanannya segera datang ke pos terdekat ataupun bisa melalui nomor WhatsApp 0822 6863 9110.
Terima kasih”.pesan Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP.H.Catur Sungkowo S.Ag.SH.MH.(K.Nasution)

scroll to top