Mediasi Gagal 627 Warga Sakean Cabut Gugatan Di Pengadilan Negeri Sengeti Muaro Jambi

IMG20230523135457_DnRyQqi39h.jpeg

MUARO JAMBI.(Benuanews.com)-Secara resmi 627(enam ratus dua puluh tujuh) warga desa sakean mencabut gugatan dengan Tergugat PT.Erasakti Wira Forestama Di Pengadilan Negeri Sengeti Muaro Jambi,Selasa 23/05/23 Siang.

Pencabutan gugatan dengan Nomor Perkara yaitu register nomor : 12/Pdt.G/2023/PN.SNT Tanggal 14 Maret 2023″secara resmi di cabut dan dihapus dari registrasi Pengadilan Negeri Muaro Jambi.

Sidang pencabutan perkara tersebut dipimpin langsung Fitria Septriana SH ketua majelis hakim Pengadilan Negeri Muaro Jambi dan dihadiri para kuasa hukum dari desa Sakean (Penggugat)  dan kuasa hukum PT.Erasakti Wira Forestama (Tergugat ) dan Panitera pengadilan negeri.

Saat dikonfirmasi Kuasa Hukum PT.Erasakti Wira Forestama Budi Asmara SH melalui Nurul Ichsan SH membenarkan”Dari Penggugat Warga Desa Sakean melalui Kuasa Hukumnya Ardi SH,secara resmi mencabut gugatan dengan nomor Perkara register nomor : 12/Pdt.G/2023/PN.SNT Tanggal 14 Maret 2023.

Disaksikan langsung Dari kedua belah pihak dan perwakilan warga desa Sakean.

Kami sebagai Kuasa Hukum PT.Erasakti Wira Forestama menerima dan akan mengikuti proses hukum atas gugatan yang dilakukan oleh warga desa sakean, dan hari ini setelah dua Minggu mediasi gagal warga desa Sakean melakukan pencabutan gugatan.dan majelis hakim pun telah mengabulkan pencabutan gugatan tersebut “Kata Nurul Ichsan

Ditempat yang sama Ardi SH Kuasa Hukum warga desa Sakean “Juga membenarkan 627(enam ratus dua puluh Tujuh) warga mencabut gugatannya dipengadilan negeri Sengeti Muaro Jambi,dan telah dikabulkan oleh majelis hakim.

Pencabutan tersebut dilakukan oleh para warga sendiri melalui kuasa hukum,dan tidak ada paksaan dari pihak manapun.Murni dari warga.

Karena Gugatan ini belum masuk pokok perkara dan mediasi yang dilakukan pun gagal,warga akhirnya menarik gugatan Tersebut dan dikabulkan oleh majelis hakim.”gugatan pun dicabut dan dihapus dari registrasi pengadilan negeri Sengeti Muaro Jambi”jelasnya.

scroll to top