CAMAT SIPORA UTARA BERSAMA KEPALA DESA SIPORA JAYA SERAHKAN BANTUAN LUMBUNG SOSIAL KEPADA KORBAN KEBAKARAN

camat-1.jpeg

MENTAWAI (benuanews.com) ~ Camat Sipora Utara, Kabupaten Kepulauan Mentawai Marsen didampingi Kepala Desa Sipora Jaya Lutfiyanto bersama Bhabinsa dan Bhabinkamtibmas dan juga Ketua Lumbung Sosial Kuswanto menyerahkan bantuan sosial kepada 2 (dua) keluarga korban kebakaran yang terjadi Wilayah Kecamatan Sipora Utara, Kabupaten Kepulauan Mentawai.(05/09/2022).

Dua keluarga tersebut adalah Keluarga Robi dan Keluarga Dayat yang berdomisili di Dusun Karoniet, Desa Tuapejat, Kecamatan Sipora Utara, Kabupaten Kepulauan Mentawai.

Sebelumnya diketahui kebakaran yang menimpa keluarga Robi terjadi pada tanggal 03 Juli 2022 lalu, yang menghabiskan seluruh rumah beserta isinya. Sedangkan kebakaran yang menimpa Keluarga Dayat terjadi pada tanggal 25 Agustus 2022 yang menurut pengakuannya menderita kerugian hingga 300 juta.
Saat ditemui oleh Benuanews.com dilokasi penyerahan bantuan, Camat Sipora Utara Marsen menjelaskan bahwa bantuan yang diberikan ini merupakan bantuan dari Kementerian sosial. “Penyerahan bantuan ini merupakan kegiatan Lumbung Sosial dari Kementerian Sosial bagi korban bencana alam seperti gempa bumi, banjir dan juga kebakaran. Kami berharap semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan dapat dipakai.”

“Kita menghimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati, kadang-kadang musibah terjadi karena kelalaian kita sendiri. Berhati-hati dan waspada dalam hal mengantisipasi bencana atau musibah kebakaran,” ucap Camat Marsen.
Di tempat yang sama Kepala Desa Sipora Jaya Lutfiyanto menyebutkan bahwa bantuan yang diberikan berupa beras, mie instan, sarden, minyak goreng, kecap, saos, selimut, pakaian dewasa,diapers anak, kasur lipat dan obat-obatan.

Saat dikonfirmasi oleh Benuanews.com, Robi dan Dayat menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kementerian Sosial dan mengingatkan kepada masyarakat umum untuk selalu berhati-hati terutama dalam penggunaan listrik.(W).

scroll to top