Silaturahmi dan Tatap Muka DPD Partai Berkarya Kab.Lebak dengan DPC Dapil Selatan

IMG-20220118-WA0138.jpg

Lebak, Benuanews.com | Ketua DPD dan Wakil Ketua 1 lakukan temu silaturahmi di RM. Lesehan Sadulur jl.Raya Malingping Kadujajar Kec.Malingping dengan DPC Dapil Selatan, dihadiri oleh Ketua, Sekretaris dan Bendahara DPC Partai Berkarya. DPC yang hadir diantaranya dari Kecamatan Cibeber, Bayah, Cilograng, Panggarangan, Cihara, Malingping, Wanasalam, Cigemblong, Cijaku dan DPC Kecamatan Gunungkencana. Selasa (18/1/22)

H.Supriyadi.SH.MH.Ketua DPD Partai Berkarya Kabupaten Lebak didampingi wakil ketua 1 Dodo Ibrahim dalam acara pertemuan dan silaturahmi Ketua DPD Partai Berkarya Kabupaten Lebak menyampaikan ,untuk mempersiapkan Verifikasi Partai Politik Tahun 2024, DPD Partai Berkarya Kabupaten Lebak di KPUD Lebak, persiapan harus matang dan siap berkompetisi di Pemilu 2024″, ungkapnya.

Sementara itu masih di tempat yang sama Dodo Ibrahim Wakil Ketua 1 DPD Partai Berkarya Kabupaten Lebak, menambahkan “DPC Lebak Selatan harus Solid dan satu komando HMP (Hutomo Mandala Putra) dalam keorganisasian dan melaksanakan sosialisasi bersama di semua sektor baik dengan tokoh agama (toga) tokoh masyarakat (tokmas) dan Tokoh pemuda (Toda) di wilayah Kecamatan masingmasing, ucap Dodo dalam sambutannya.

Lanjut dikatakan Dodo Ibrahim kita harus semangat dalam melaksanakan bersosialisasi dengan masyarakat, dan saya mengharapkan ketua dan sekretaris DPC Partai Berkarya senantiasa ikut mendaftarkan diri sebagai calon anggota DPRD Lebak di tahun 2024, untuk mendulang suara terbanyak Partai Berkarya jelas kita harus lebih banyak bersilaturahmi dengan masyarakat, dan sampaikan pesan-pesan Partai Berkarya, kepada masyarakat. Partai Berkarya akan peduli dengan kepentingan masyarakat.
*”Bersama Kita Berkarya”*

(DK /Baedi)

scroll to top