Pelantikan MW KAHMI Provinsi Jambi, Maulana Pimpin Dewan Pakar Alumni Korps Hijau Hitam

IMG_20211218_224039_compress96.jpg

JAMBI.(Benuanews.com)- Ketua Majelis Wilayah (MW) Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Provinsi Jambi Dr. dr. H. Maulana, MKM malam ini resmi menyerahkan amanah yang dipercayakan padanya kepada Bupati Bungo H. Mashuri, SP,.ME sebagai Ketua MW KAHMI Provinsi Jambi (18/12) yang baru periode 2021 – 2026.

Pelantikan Pengurus Alumni Korps Hijau Hitam ini dilaksanakan di Aula Rumah Dinas Gubernur Jambi, dihadiri Gubernur Jambi Dr. Al Haris, S.Sos, MH, Sekretaris Majelis Nasional KAHMI Manimbang Kahariady, Ketua MN KAHMI Zulkifli, Ketua MW Provinsi Jambi Demisioner Dr. dr. H. Maulana, MKM, Ketua MW KAHMI Provinsi Jambi terpilih Mashuri, SP, ME dan ratusan pengurus KAHMI dan Forhati Jambi.

Maulana sendiri dalam kepengurusan KAHMI periode 2021 – 2026 dipercaya sebagai Ketua Majelis Pakar MW Provinsi Jambi mendampingi kepengurusan MW KAHMI yang baru dilantik.

Dalam sambutannya, Maulana menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada ketua beserta jajaran KAHMI dan FORHATI Masa Bakti 2021-2026.

Murid terbaik Walikota Jambi Sy Fasha ini berharap para pengurus yang telah dilantik dapat menjalankan amanah dengan baik dan penuh rasa tanggung jawab, serta mampu menjaga dan merawat organisasi semakin besar, solid serta berintegritas, sehingga kedepannya dapat menjadi lembaga yang selalu berkonstribusi secara nyata dalam membangun umat, bangsa, negara dan Provinsi Jambi yang mantap.

“KAHMI dan FORHATI yang notabenenya diisi oleh intelektual muda islam, harus tampil sebagai perekat kebhinekaan, kemajemukan yang ada di negara kesatuan ini, harus kita terima sebagai sebuah kenyataan, yang disertai dengan sikap yang positif. Dapat berbaur dengan menyerap berbagai aspirasi masyarakat serta tanggap terhadap perkembangan kehidupan agama dan sosial masyarakat agar bisa berjalan searah dalam satu tujuan pembangunan daerah,” tandasnya.
(Red)

scroll to top