PEKANBARU – Benua news.com : Gubernur Riau Syamsuar mengajak Forkopimda dan semua pihak yang ada di Riau untuk bersinergi dalam memulihkan ekonomi di Provinsi Riau meskipun dalam masa pandemi Covid-19.
Hal ini disampaikan Syamsuar saat menjadi narasumber dalam acara Rapat Pimpinan (Rapim) Polri Polda Riau Tahun Anggaran 2022 dengan tema potret pembangunan bidang ekonomi, sosial, politik dan Budaya Melayu serta penanganan Covid-19 di Provinsi Riau di Aryaduta Hotel Pekanbaru, Senin (28/3/2022).
“Sekarang ini diharapkan bagaimana kita memulihkan ekonomi,” kata Syamsuar.
Ia mengungkapkan, Presiden RI Joko Widodo memberikan arahan kepada kepala daerah agar mengendalikan inflasi. Kemudian sekaligus meningkatkan percepatan anggaran, khususnya semua anggaran yang ada di pemerintah, baik kementerian, maupun juga BUMN termasuk Pemda.
Syamsuar menerangkan saat ini pemerintah juga menargetkan penggunaan produk dalam negeri. Sekaligus sebagai langkah untuk memulihkan ekonomi di Indonesia.
“Inilah yang menjadi komitmen kita bersama dalam rangka menindaklanjuti arahan Bapak Presiden di Bali baru-baru ini,” sebutnya.
Syamsuar menambahkan pertumbuhan ekonomi Riau pada tahun 2021 mencapai 3,36 persen. Dan pertumbuhan ekonomi tersebut cukup baik dibandingkan dengan beberapa tahun belakangan.
Gubernur menyebutkan, meskipun di tengah pandemi, pertumbuhan ekonomi Riau 2022 cukup baik. Terangnya, pada tahun 2016 pertumbuhan ekonomi Riau sebesar 2,18 persen, tahun 2017 sebesar 2,66 persen, tahun 2018 2,35 persen, tahun 2019 sebesar 2,81 persen, tahun 2020 minus 1,13 persen dan sedangkan tahun 2021 mencapai 3,36.
Ia menerangkan pertumbuhan ekonomi Riau tahun 2021 lalu sangat luar biasa. Sehingga ini menjadi tugas bersama agar bisa mempertahankan dan bahkan meningkatkan pertumbuhan ekonomi.
“Ini barangkali perlu menjadi sikap kita semua agar tentunya ada perbaikan ekonomi sesuai tema kita hari ini,” ungkapnya.
Gubernur mengucapkan terima kasih atas dukungan TNI/Polri, Kajati dan seluruh unsur Forkopimda Riau yang telah memberikan dukungan untuk kemajuan Riau.
Samsuar berharap, suasana aman dan kondusif tetap terjaga di Provinsi Riau, serta kerjasama yang terjalin semakin dikuatkan lagi. Sehingga Riau menjadi provinsi yang semakin maju dan ekonominya bagus.
“Selamat mengikuti Rapim ini. Mari kita jaga suasana aman dan kondusif,” tutupnya.
Kapolda Riau Irjen Iqbal mengapresiasi materi paparan Gubernur, menjadikannya sebagai catatan khusus bagi pihaknya untuk menjamin keamanan mendukung pertumbuhan ekonomi.
“Tadi pak Gubernur menyampaikan pertumbuhan ekonomi di Riau sangat baik dan ini bisa bertahan dengan catatan stabilitas keamanan tetap terjaga sehingga berdampak positif terhadap ekonomi, jaminan keamanan ini yang harus kami berikan,”ujar Iqbal.
(hms’polri/Agus,zega)