Anggota Sat Binmas Cek Ketersediaan Minyak Goreng Di Kecamatan Sungai Gelam 

IMG_20220329_104434_compress98.jpg

MUARO JAMBI.(Benuanews.com)-Polres Muaro Jambi dan jajaran melakukan pengecekan dan ketersediaan minyak goreng di sejumlah toko kelontong, minimarket di wilayah hukum polres Muaro Jambi.

Kapolres Muaro Jambi AKBP Yuyan Priatmaja S.I.K,MH melalui Kasi Humas AKP Amradi.SE Mengatakan” Menindaklanjuti program Prioritas Kapolri menjelang bulan puasa ramadhan , kapolri intrusikan Polda dan polres serta jajaran untuk melakukan pengecekan dan ketersediaan minyak goreng di wilayah masing-masing.

Kasi Humas AKP Amradi menyampaikan anggota  Satbinmas Polres Muaro Jambi melakukan pengecekan ketersediaan. stok minyak goreng di wilayah kecamatan sungai gelam,Selasa 29/03/22

Kegiatan ini rutin dilakukan personil polres Muaro Jambi,baik di pasar,toko kelontong maupun di minimarket.

Dari hasil pengecekan di sebuah toko kelontong di Kecamatan sungai gelam   di beberapa  toko tersebut,untuk minyak goreng  Curah merk Franco yang di jual dengan harga Rp.18.000-( delapan belas   ribu rupiah) untuk 1 (Satu) liternya dan untuk merk kuwali yang dijual perliter RP. 23.000.
Masih tercukupi kesedian minyak goreng menjelang bulan Suci Ramadhan 1443 H.

Untuk ketersediaan minyak goreng kemasan cukup untuk masyarakat di kecamatan Sungai Gelam.
Sumber :  humas PMJ

scroll to top