Kapolsek Bajeng Tatap Muka Anggota DPRD Kabupaten Gowa

IMG-20200817-WA0066.jpg

Gowa (benuanews sulsel) Ajak Sukseskan Pilkada Tahun 2020, Kapolsek Bajeng Gowa Tatap Muka Dengan Anggota DPRD Kab. Gowa

Pasca menghadiri Upacara Pengibaran Bendera dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-75 di Kantor Kecamatan Bajeng Kab. Gowa, Kapolsek Bajeng Polres Gowa Iptu Sunardi, SH, MH, menyempatkan diri bersilaturahmi dan tatap muka dengan Anggota DPRD Kab. Gowa Dapil Kec. Bajeng, Senin (17/8/2020).

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek terlihat berbincang dengan penuh Keakraban dengan Anggota DPRD dari Partai Gerindra Nasarudin Dg Sitakka, H Muh Rais Dg Tayang Anggota DPRD Kab. Gowa dari Fraksi Perindo, H Abd. Salam Dg Rani dari partai Demokrat.

“Silaturahmi ini selain bertukar pikiran, juga untuk mengetahui situasi kamtibmas agar wilayah hukum Polsek Bajeng tetap Aman, Damai dan sejuk menjelang pilkada Kab. Gowa 2020,”kata Kapolsek.

Selain itu, Kapolsek juga mengajak untuk bersama sama mendukung kebijakan dari pemerintah terkait penanganan covid 19, khususnya di Kecamatan Bajeng.

Kapolsek Bajeng Iptu Sunardi, SH, MH mengatakan,”Kegiatan tatap muka ini, bertujuan membangun kesepahaman dan sinergitas dengan pihak Polsek Bajeng, sehingga terbangun komunikasi dan sinergi yang baik dalam memelihara Kamtibmas di wilayah Hukum Polsek Bajeng,”kata Kapolsek.

By : Budi Benuanews

scroll to top