Jalan Desa Binanga Dua perlu Perhatian Pemerintah Kabupaten

IMG-20220126-WA0023.jpg

LABUSEL-BENUA SUMUT NEWS
Masyarakat Dusun Situmbulon Desa Binanga Dua Kecamatan Silangkitang, Kabupaten Labuhanbatu Selatan (Labusel) Propinsi Sumatera Utara berharap jalan agar Pemerintah Kabupaten agar memperhatikan atau memperbaiki Jalan Jalan yang rusak yang rusak parah Sepanjang hampir 10 Km dan susah untuk dilalui para pengendara roda empat maupun sepeda motor.

Menurut keterangan warga setempat pada Rabu 26/1-2022 Menjelaskan,Jika saat musim hujan jalan tersebut sulit untuk dilalui.

Lebih lanjut mereka, ruas jalan tersebut, sudah lama dan terkesan dibiarkan begitu saja, tanpa ada perbaikan dari Dinas terkait di Pemkab Labusel, kami warga masyarakat disini, sering merasa kecewa terhadap Pemkab Labusel, karena sejauh itu, belum mengadakan perbaikan terhadap ruas jalan yang rusak total ini.uajarnya

Padahal ruas jalan ini sebagai urat nadi perekonomian masyarakat, untuk mengangkut hasil bumi, seperti Karet dan Kelapa Sawit, jadi dengan adanya kerusakan ruas jalan, sudah barang pasti , kami merasa kesulitan untuk mengangkut hasil perkebunan untuk dipasarkan, ujar mereka.

Ditempat terpisah PJ. Kades Binanga Dua, Anton. Sujarwo, terkait kerusakan ruas jalan Dusun Sitimbulon, Rabu ( 26/1/2022) menyampaikan,” benar ruas jalan desa ini sudah rusa parah, kami dari pemerintahan Desa sudah berulang kali menyampaikan pada Musrenbang di tingkat Desa maupun Tingkat Kabupaten, sudah mengusulkan, pada pihak Pemkab Labusel, agar ruas jalan tersebut segera diperbaiki.Katanya

Bahkan ruas jalan yang rusak itu sudah pernah ditinjau oleh DPRD Labusel, namun sampai saat ini belum juga ada realisasi untuk diadakan perbaikan, jelas Anton Sujarwo.

Masyarakat Desa Binanga Dua berharap pada Kepemimpinan Bupati H.Edimin jalan ini Kiranya dapat diperbaiki karena masyarakat memiliki rasa keyakinan bahwa Bupati Labusel H.Edimin orangnya cepat tanggap dengan kelurahan dan masyarakat.(K.Nasution)

scroll to top