Inovasi Satresnarkoba Polresta Mataram Dalam Mengupayakan Masyarakatnya Bebas Dari Narkoba

IMG-20211013-WA00375.jpg

Mataram NTB benuanews.com – Pencegahan peredaran barang narkotika adalah suatu keharusan yang harus dilakukan oleh seluruh elemen bangsa, Pemerintah terus berupaya melakukan langkah – langkah untuk mengajak seluruh lapisan masyarakat agar bagaimana barang yang akan merusak generasi ini dapat dicegah ataupun di stop prederaannya.

Mendukung hal tersebut Resnarkoba Polresta Mataram terus berinovasi dalam mengambil tindakan baik langkah pencegahan peredarannya maupun langkah penanganannya.Salah satu langkah tersebut adalah Lounching KTAN yang ditandai dengan pemandangan CCTV sebagai posko pantau.

“Kami dari Satresnarkoba Polresta Mataram terus berusaha melakukan hal-hal yang dapat meminimalisir terjadinya peredaran narkoba,” jelas Kasat Narkoba AKP I Made Yogi Purusa Utama SE, usai meninjau pemasangan CCTV di Kampung Tangguh Anti Narkoba di Lingkungan Dasan Cermin, Cakranegara, Kota Mataram 13/10/2021.

Melalui Kampung Tangguh Anti Narkoba (KTAN) yang diinisiasi oleh Kapolri ini Polresta Mataram melalui Satresnarkoba nya terus melakukan pembinaan terhadap masyarakat melalui KTAN. Segala bentuk sarana dan prasarana penunjang terus diupayakan guna mencegah peredaran narkoba di wilayah hukumnya.

Kasat Resnarkoba Polresta Mataram AKP I Made Yogi Purusa Utama SE lanjut menjelaskan bahwa saat ini Satresnarkoba polresta mataram bersama tim Opsional nya telah me Lounching KTAN di tandai dengan melakukan pemasaran CCTV di tiga titik di wilayah lingkungan Dasan Cermin, Cakranegara, Kota Mataram yang merupakan salah satu lingkungan yang dicanangkan sebagai Kampung Tangguh Anti Narkoba (KTAN) di wilayah hukum Polresta Mataram.

“Ini salah satu bentuk usaha kami dalam membentengi kampung atau lingkungan dari masuknya narkoba. Dengan terpasang CCTV di lingkungan tersebut dapat mengontrol adanya tindak pidana narkotika di samping upaya pencegahan yang dilakukan warga lingkungan itu sendiri,” ungkap Yogi.

Sebagai harapan lanjut Yogi, dengan di mulainya KTAN di lingkungan Dasan Cermen ini akan menjadi inisiator bagi lingkungan – lingkungan lainnya di kota mataram untuk bagaimana menjaga wilayah nya bebas dari Narkoba.”pungkasnya. (Arf)

scroll to top