DPD IPK Labuhanbatu Dapat Ucapan Selamat Dari Ade Rai

IMG16288821920820.jpg

Labuhanbatu, Sumatera Utara | BENUANEWS.COM –

Binaragawan Indonesia Ade Rai melalui video pendek mengapresiasi kegiatan bakti kesehatan donor darah yang dilakukan oleh Sayap/Lembaga LBH IPK, SATGAS IPK dan SAPMA IPK beserta seluruh keluarga besar Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Pemuda Karya Labuhanbatu Sumatera Utara di masa pandemi covid-19 dalam rangka menyambut HUT RI yang ke 76 di kantor sekretariat DPD IPK Jl H.Adam Malik, Pada Hari Rabu (11/8/2021).

Secara terpisah Ade Rai juga berharap agar kegiatan kemanusiaan donor darah yang dilakukan oleh DPD IPK Labuhanbatu dapat berkesinambungan dan menjadi agenda rutin sehingga dapat menjaga ketersediaan stok darah di PMI Labuhanbatu dengan tetap menerapkan protokol Kesehatan yang ketat.

Josman Sinaga sebagai Ketua DPD IPK Labuhanbatu juga senang dan puas dengan kegiatan bakti kesehatan donor darah yang dilakukan oleh Organisasi Kepemudaan yang dia pimpin, inilah pentingnya donor darah artinya kebersamaan karena tanpa kebersamaan, tanpa orang donorkan darah, baik bersama-sama atau sendiri, kita tak bisa membantu yang membutuhkan,”ujarnya

PMI Labuhan Batu juga mengajak seluruh masyarakat Labuhanbatu menjadi donor sukarela, dan berharap kegiatan donor darah yang dilakukan oleh DPD IPK Labuhan dapat di ikuti oleh Organisasi Kepemudaan lain yang ada di Kabupaten Labuhan Batu karena semenjak covid-19 kegiatan donor darah massal berkurang sehingga persediaan darah pun terbatas.

“Setitik darah Anda dapat menyelamatkan seorang manusia” tutupnya.

( NEDO )

scroll to top