JAMBI.(Benuanews.com)-Dirlantas Polda Jambi Kombes Pol Heru Sutopo., S.I.K, bersama Brigjen Pol Prof. Dr. Cryshnanda Dwilaksana., M.Si, Selaku Ketua TIM TOT Korlantas Polri Seleksi Trainer Indonesia SDC di Polda Jambi,Kamis 12/08/21.
Personil Polantas Ditlantas Polda Jambi melaksanakan kegiatan Program Road Safety Coaching (seleksi calon training of triner) dari Korlantas Mabes Polri diseluruh Polda dan jajaran.
Tim Training Of Trainer (TOT) Korlantas Mabes Polri menyeleksi Trainer Indonesia Safety Driving Center (SDC) di Polda Jambi dipimpin oleh Dirkamsel Korlantas Polri Brigjen Pol Prof. Dr. Cryshnanda Dwilaksana., M.Si beserta 6 (enam) anggota tim. Yang berlangsung selama tiga hari, yaitu dari tanggal 11-13 Agustus 2021 di Aula Cakra Ditlantas Polda Jambi.
Acara tersebut dibuka Dirlantas Polda Jambi dan diikuti oleh para PJU Ditlantas Polda Jambi serta personil BA (bintara) yang telah ditunjuk.
Dirlantas Polda Jambi Kombes Pol Heru Sutopo., S.I.K dalam sambutanya menyampaikan agar para peserta seleksi mengikuti dan melaksankan kegiatan serta arahan dengan baik.
“Sekali lagi saya ucapkan terima kasih atas kedatangan ketua tim TOT Dirkamsel Korlantas Polri Brigjen Pol Prof. Dr. Cryshnanda Dwilaksana., M.Si beserta anggota yang berkenan membina dan menyeleksi personil Ditlantas Polda Jambi, yang mana seleksi ini bertujuan untuk menghasilkan kualitas personel di bidang lalulintas sebagai trainer dalam mewujudkan Kamseltibcar lantas bagi masyarakat pengguna jalan.” tutur Dirlantas
Dirkamsel Korlantas Polri Dirkamsel Korlantas Polri Brigjen Pol Prof. Dr. Cryshnanda Dwilaksana., M.Si selaku Ketua Tim TOT dalam kesempatannya memberikan arahan kepada peserta pelatihan TOT personil Ditlantas Polda Jambi yang mengikuti tes seleksi.
“Pembinaan fungsi teknis perlu dilaksanakan untuk menyeleksi calon TOT di seluruh jajaran Polri, termasuk Polda Jambi dan jajarannya, Yang terpilih, nantinya akan dijadikan sebagai tenaga trainer di setiap Safety Driving Center (SDC) di Polda Jambi.” urai Dirkamsel Korlantas Polri Brigjen Pol Prof. Dr. Cryshnanda Dwilaksana., M.Si.
Demi menjaga protokol kesehatan tes seleksi calon TOT dilaksanakan di 2 (dua) tempat terpisah, untuk peserta tes R4 (roda 4) dilaksanakan di ruangan Aula Cakra Ditlantas dan peserta R2 (roda 2) dilaksanakan diruangan RTMC Ditlantas
Dirlantas Polda Jambi Kombes Pol Heru Sutopo., S.I.K berharap, seleksi tersebut dapat diikuti dengan serius baik dari segi wawancara maupun praktik lapangan. Supaya, siapa pun yang terpilih nanti bisa menjadi trainer Polda Jambi yang handal.(Red)