Gowa (Benuanews.com), Demi kelancaran arus lalu lintas di pagi hari,jajaran Polsek Parangloe Polres Gowa melaksanakan pengaturan arus lalu lintas dipertigaan Bilaya jalan Poros Malino Km 40 Kelurahan Bontoparang Kecamatan Parangloe Kab.Gowa, sabtu (05/09/2020) Pagi.
Terpantau saat Kapolsek Parangloe Polres Gowa IPTU Kasmawati S.Sos bersama añgotanya melakukan Pengaturan lalu lintas di pagi hari ini,
sangatlah penting dikarenakan pada hari sabtu sebagian besar masyarakat melaksanakan weekend di taman wisata Puncak Malino, sehingga jalur poros Malino sangat padat oleh kendaraan roda dua maupun roda 4.
Kapolsek Parangloe saat ditemui dilokasi mèngatakan,
“Agar pengguna jalan dapat melakukan aktivitasnya dengan aman dan nyaman, dengan kehadiran Polisi dipersimpangan maupun titik-titik macet seperti dipersimpangan jalan dapat teratasi,” ucapnya.
Ditambahkan pula bahwa pengaturan lalu lintas merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan oleh personil Polsek Parangloe, dengan tujuan mengantisipasi terjadinya kemacetan dan memperlancar arus lalu lintas dan memberikan keamanan dan kenyamanan bagi pengguna jalan.
“Kegiatan ini juga sebagai sarana Polri untuk mendekatkan diri pada masyarakat, sehingga masyarakat merasakan kehadiran Polisi dalam mengamankan aktifitasnya,” tutup Kapolsek.
Reporter by. : Budibenuanews