Bojonegoro, – Sebagai langkah mendorong indeks pembangunan manusia (IPM), Pemkab Bojonegoro melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat memberikan bantuan beasiswa semester akhir kepada 483 mahasiswa di Bojonegoro. Pemberian beasiswa uni untuk tahap pertama.
Penyerahan beasiswa secara simbolis untuk semester akhir diberikan secara langsung oleh Bupati Bojonegoro Anna Mu’awanah di Pendopo Malowopati Jl. Mas Tumapel No 1 Bojonegoro, selasa (12/10/2021).
Bu Anna menjelaskan, untuk mendukung dan mendorong IPM, Pemkab Bojonegoro telah berupaya penuh dalam mewujudkanya melalui beberapa program beasiswa, salah satunya program beasiswa semester akhir yang bertujuan membantu serta meringankan beban mahasiswa dalam pengerjaan tugas akhir perkuliahan.
“Jangan sampai putus ditengah jalan, karena terkendala biaya finansial,” ucapnya
Bupati juga berpesan bahwa persaingan di masa modern ini semakin luar biasa. Maka dari itu mahasiwa perlu memperbanyak bekal keilmuan, kembangkan potensi diri serta selalu berfikir kreatif.
Sementara itu, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Bojonegoro Sahari menuturkan program beasiswa yang sudah berjalan sejak 2019 ini, mendapat respon yang sangat baik dari mahasiswa di Bojonegoro. Ada peningkatan penerima bantuan yang mulanya tahun 2020 sebanyak 430 mahasiwa kini tahun 2021 meningkat tajam hingga 1.126 penerima. Namun dalam proses pencairan akan dibagi menjadi dua tahap.
“Untuk tahap pertama sebanyak 483 mahasiswa yang sudah dicairkan”tutur Sahari.
Tahap kedua yaitu sebanyak kurang lebih 468 mahasiswa masih dalam proses pengumpulan pemberkasan pencairan, tidak menutup kemungkinan jumlahnya akan bertambah. Nantinya pencairan bantuan tersebut akan di transfer ke rekening masing- masing penerima,” tegasnya.
Sahari juga mengimbau mahasiswa yang mengajukan permohonan beasiswa semester akhir tahap kedua untuk sabar menunggu dan memohon kerja samanya dalam kelengkapan –kelengkapan persyaratan pencairan yang harus dipenuhi.
“Karena bantuan ini menggunakan Anggaran Pemerintah Daerah (APBD) maka harus mengikuti proses tata kelola administrasi dahulu yang harus dilengkapi,” terangnya.
Dimas Aditya, salah satu penerima beasiswa akhir semester, jurusan ekonomi pembangunan dari Universitas Bojonegoro (UNIGORO) mengatakan bahwa dirinya sangat berterima kasih kepada Bupati Bojonegoro.
“Bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami tentunya untuk menyelesaikan tugas akhir. Uangnya bisa saya manfaatkan untuk menyelesaikan pendidikan,” ungkap Aditya.
Hal senada juga disampaikan oleh Miftakhul Rizki, mahasiswi STIT Muhammadiyah juga mengutarakan kesannya saat mengurus beasiswa. “Menurut saya proses mengurusnya juga mudah karena kita tinggal mengikuti ketentuan yang ditetapkan,” pungkas Rizki. (Jion/red).