Agam benuanews.com Wakil Bupati Agam, Irwan Fikri Dt Parpatiah meninjau pelaksanaan vaksinasi massal di Balairung Adat Nagari Koto Gadang VI Koto, Kecamatan Tanjung Raya, Kamis (21/10).
“Kita berharap capaian vaksin di Tanjung Raya secepatnya bisa tercapai seperti yang kita harapkan,” ujar Irwan Fikri.
Ia menyebutkan, kondisi terkini capaian vaksin Kabupaten Agam berada pada level terendah di Sumatera Barat. Namun melihat kesadaran masyarakat yang mulai menggeliat, diyakininya dalam beberapa waktu ke depan capaian vaksinasi bisa meningkat.
“Vaksinasi ini untuk kepentingan kita bersama, semakin cepat peningkatan capaian vaksin tentu lebih baik. Minimal 60 persen masyarakat kita sudah divaksin,” sebut Ketua Harian Satgas Covid-19 Agam ini.
Menurutnya, jika capaian vaksinasi meningkat, tentu herd immunity atau kekebalan kelompok juga semakin cepat terbentuk, dengan harapannya bisa segera keluar dari pandemi Covid-19.