Bukittinggi (ben— Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Perintis Padang yang kini bertransformasi menjadi Universitas Perintis Indonesia menggelorakan cara hidup sehat selama memasuki tatanan normal baru bagi warga Sungai Sariak Kenagarian Koto Tinggi, Kecamatan Baso, Kabupaten Agam. Banyak cara digelar para akademisi untuk membuat warga sadar akan pentingnya pola hidup sehat. Terutama selama masa transisi menghadapi pandemi Covid-19.
Dosen Prodi Pendidikan Profesi Ners Universitas Perintis Indonesia, Aldo Yuliano menyebut dosen yang terlibat sebanyak 6 orang. Sementara warga yang turut andil mengikuti kegiatan itu berjumlah 39 orang.
“Kami mengajak warga senam, pemeriksaan tekanan darah dan pemeriksaan gula darah gratis. Lalu para dosen memberikan penyuluhan tentang kesiapan masyarakat menghadapi kebiasaan baru dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19,” katanya.
Kata Aldo, kegiatan itu merupakan salah satu bentuk Tri Dharma Perguruan Tinggi yakni pengabdian kepada masyarakat. Antusiasme masyarakat terlihat dengan banyaknya pertanyaan tentang Covid19 dan kebiasaan baru pada layanan kesehatan akibat kesimpangsiuran informasi kesehatan tentang Covid19 di tengah-tengah masyarakat.
Salah satu dosen Prodi Profesi Ners Ns. Yessi Andriani, M.Kep, Sp. Kep Mat yang juga merupakan masyarakat Jorong Sungai Sariak Koto Tinggi Baso memanfaatkan momentum pelaksanaan Pengabdian Masyarakat ini untuk meresmikan Praktik Mandiri Keperawatannya dalam bidang ilmu Keperawatan Maternitas.
Kata Yessi yg sekaligus penggerak aktifnya kelompok dasawisma itu, ijin praktik mandiri keperawatannya dikeluarkan oleh Kantor Perijinan Kabupaten Agam setelah mendapatkan rekomendasi dari Organisasi Profesi Persatuan Perawat Nasional Indonesia dan survey lapangan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Agam. Hal ini akan sangat mendukung perawat untuk dapat memberikan Asuhan Keperawatan yang Professional, Akuntabel dan Aman bagi masyarakat sekitar sebagaimana telah diatur dalam PMK No. 26 Tahun 2019 tentang Peraturan Pelaksanaan UU 38 Tahun 2014 tentang Keperawatan.(RV)