Taekwondo Doojang Yonko 462 Paskhas Siap Bersaing Di PON XX Papua

IMG-20210930-WA0039.jpg

Pekanbaru-Benuanews.com-Atlet Doojang Taekwondo Yonko 462 Paskhas yang tergabung dalam Tim Pelatda Provinsi Riau siap bersaing Di PON XX Papua.

Adapun Atlet Doojang Taekwondo Yonko 462 Paskhas yang akan mengikuti kejuaraan Taekwondo diantaranya adalah, Pratu Rahmad Susilo, Pratu Syangkot dan Pratu Irfan Prasetya, selaku Manager Team H. Amran Tambi, Pelatih Serka Bambang Pujoyono, Joni Saputra dan Eko Saputro.

Pekanbaru, Rabu 29 September 2021, Danyonko 462 Paskhas Letkol Pas Muhammad Junaidi, S.H., berharap dengan kesungguhan latihan dan kemampuan yang dimiliki, para Atlet Taekwondo akan dapat memberikan hasil yang maksimal pada PON XX dilaksanakan nantinya di Papua.

“Mari kita mendokan semoga para atlet taekwondow Yonko 462 Paskhas meraih prestasi yang dapat mengharumkan nama Provinsi Riau diajang Nasional”, tutur Letkol Pas Junaidi.

Letkol Pas Muhammad Junaidi berpesan kepada atlet agar menjaga nama baik Riau, berjiwa sportivitas dan jalin kekompakan dan kebersamaan baik sama-sama tim maupun dengan tim lainya serta dengan masyarakat pada umumnya.A-R

scroll to top