Sekretaris Daerah, Heri Wahyudi M, S.STP. M.AP Pimpin Apel Gabungan di Lingkungan Pemkab Labuhanbatu Selatan

IMG-20220926-WA0139.jpg

LABUSEL-BENUANEWS.COM

Sekretaris Daerah, Heri Wahyudi M, S.STP. M.AP pimpin apel gabungan di lingkungan Pemkab Labuhanbatu Selatan di halaman Kantor Bupati, Desa Sosopan, Kec. Kotapinang, Labuhanbatu Selatan Sumatera Utara Senin (26/09/2022).


Pada kesempatan tersebut, Sekda menyampaikan tugas pokok dan fungsi sekretaris dewan sebagai bagian dari pemerintah kabupaten Labuhanbatu Selatan terkait anggaran, pengawasan, regulasi dan legislasi.


Selain itu, Sekda menyampaikan perkembangan tugas pokok dan fungsi masing-masing pimpinan OPD serta seluruh ASN yang ada di lingkungan Pemkab Labuhanbatu Selatan.


Dikatakan, memasuki semester kedua triwulan ketiga, terkait pencapaian pelaksanaan realisasi anggaran belanja, masih jauh dari ketentuan yang diharapkan pada masing-masing OPD.


Disebutkan, pada Dinas Kesehatan, realisasi anggaran pencapaiannya hanya 35 persen. menurut Sekda hal itu disebabkan pemberian honor bagi tenaga kesehatan ditingkat pelayanan dasar seperti puskesmas belum terealisasi sampai saat ini.


“Realisasi APBD tahun 2022, sampai akhir bulan september baru mencapai 50 persen, bahkan pada Dinas kesehatan hanya 35 persen, apakah ini tren penomena yang dilakukan setiap tahun harus ada silva,” ungkap Sekda.


Dikatakan, informasi dan pemberitahuan tersebut merupakan kelemahan OPD di pemkab Labuhanbatu Selatan dalam hal pengelolaan anggaran masing-masing.


“Beberapa OPD sudah kita panggil, ini masih belanja murni, belum masuk anggaran perubahan 2022, hal itu menjadi pekerjaan rumah bagi kita masing-masing seperti yang disampaikan Bupati,” tandas Sekda.


Sekda mengingatkan kepada seluruh peserta apel tentang program sembilan area perubahan, salah satunya adalah fungsi e-absensi.(K.Nasution)

scroll to top