Safari Ramadhan Kapolres Muaro Jambi Bersama Kapolsek Sungai Gelam Di Masjid Riyadhul Jannah, Desa Ladang Panjang

IMG_20210416_170211_compress40.jpg

MuaroJambi,(Benuanews.com)-Dalam Susana bulan Suci Ramdhan 1442 H Kapolres Muaro Jambi AKBP Ardiyanto, S.I.K, M.H, Melaksanakan Safari Ramadhan yang bertempat di Masjid Riyadhul Jannah, Rt. 01, Ds. Ladang Panjang Kec. Sungai Gelam.Jum’at 16/04/21

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolres Muaro Jambi AKBP Ardiyanto, S.I.K, M.H , dan didampingi oleh Kapolsek Sungai Gelam Ipda Yohanes Candra, S.E

Dan dihadiri oleh Kades Ladang Panjang Amdi, Bhabinkamtibmas Ds. Ladang Panjang Aipda S. Sembiring., Pengurus Masjid Riyadhul Jannah Bpk Sutikno. , Serta warga Ds. Ladang Panjang yang berjumlah sekitar 60 Org,Safari Ramadhan dilaksanakan usai melaksanakan ibadah Sholat Jumat.

Kapolres Muaro Jambi memberikan himbauan kamtibmas terhadap warga yang telah melaksanakan giat ibadah Sholat Jumat.

Kapolres Muaro Jambi AKBP Ardiyanto SIK MH menyampaikan”bahwa berdasarkan hasil sidang PHPU Mahkamah Konstitusi, Provinsi Jambi akan melakukan giat Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Jambi.

Untuk Kab. Muaro Jambi terdapat 53 TPS yang akan melaksanakan giat PSU,Untuk Wilayah Kec. Sungai Gelam terdapat 2 desa yang melaksanakan giat PSU, yaitu Desa Sungai Gelam dan Desa Ladang Panjang.

Desa Ladang Panjang merupakan desa terbanyak di Kec. Sungai Gelam yang melaksanakan giat PSU dengan jumlah 11 TPS.

Polres Muaro Jambi akan menempatkan personel untuk melakukan giat pengamanan saat PSU mendatang.

Saat ini telah memasuki musim kemarau agar diantisipasi kejadian Karhutlah di wilayah Desa Ladang Panjang.

Sesi Tanya Jawab oleh Sunyoto yakni “Mempertanyakan jumlah personel Kepolisian yang akan melaksanakan pengamanan saat giat PSU”.

Dan Kapolres Menjawab “Saat ini sedang disusun Renpam giat PSU oleh Personel Polres Muaro Jambi. Rencananya personel akan ditempatkan sebanyak 5 Personel per TPS”

Kasubag Humas AKP Amradi mengatakan “Setelah giat Tanya Jawab, Kapolres Muaro Jambi AKBP Ardiyanto, S.I.K, M.H memberikan bantuan kepada pengurus Masjid Riyadhul Jannah”.
(*/Eko)

scroll to top