Lubuk Basung (benuanews sumbar) – puluhan warga berkumpul di Jalan Rimbo Talang Nagari Manggopoh yang dijadikan jalan utama oleh PT Bukit Sawit Semesta yang terletak didaerah tersebut, warga menuntut jalan swadaya yang terpakai perusahaan harus dikembalikan.
Sebelumnya masayarakat penerima mamfaat dari jalan swadaya masyarakat berkumpul di Rimbo Talang lebih kurang sebanyak 30 orang yang terdiri dari ibuk- ibuk dan beberapa orang pria.
Salah seorang juru bicara warga Hendra Joni (35) mengatakan warga sudah beberapa kali menyampaikan kepada pihak perusahaan untuk mengembalikan jalan swadaya tersebut.disampaikan berupa surat dan beberapa kali disampaikan secara lisan kepada humas PT BSS.
“kami sebagai warga pengguna jalan swadaya masyarakat ini berharap kepada perusahaan untuk mengembalikan jalan kami seperti semula, karena kondisi jalan saat ini sudah memprihatinkan” ujarnya.
Dia menambahkan jalan swadaya yang dimamfaatkan oleh masyarakat ada sebanyak tiga jorong yakni Jorong Pasar Durian, Jorong Batu Hampa dan jorong Balai satu Manggopoh, semenjak jalan ini sudah dipergunakan oleh perusahaan menjadi jalan umum, banyak terjadi erosi, dan banyaknya tanah timbunan yang hanyut.
Jalan ini sebenarnya panjangnya lebih kurang 2 km, yang terpakai oleh perusahaan sepanjang 20 meter dan lebar sekitar 9 meter, diharapkan perusahaan bisa mengembalikannya, atau memperbaiki jalan tersebut, biar sama-sama bisa mengambil mamfaatnya.
Dilain pihak Rido Humas PT Bukit Ssawit Semesta menyampaikan sebelumnya msalah jalan tersebut sudah diselesaikan dengan masyarakat, termasuk sawit yang tertimbun saat membangun jalan tersebut.
Dia menambahkan dengan adanya riki yang diamankan oleh anggota polsek, untuk menghindari terjadinya hal yang tidak diingini, karena adanya anak-anak disana, sedangkan bapak- bapak ada yang membawa senjata tajam. Lagian untuk berkumpul dimasa COVID 19 tidak dibolehkan.(tim)