Polsek Kumpeh Ulu: Tim Satgas Covid-19 Lakukan Penyekatan,Ajak Masyarakat Vaksin

IMG20220330085327_00_compress33.jpg

MUARO JAMBI.(Benuanews.com)-Tim Gabungan Satgas Percepatan penanganan Covid-19 Kabupaten Muaro Jambi,berhentikan warga pengguna jalan raya  yang masuk dan keluar memasuki wilayah Kasang pudak mengecek kartu identitas vaksin dengan mendirikan posko penyekatan Covid-19 di jalan raya kasang Pudak Desa Kasang Pudak Kabupaten Muaro Jambi,Kamis 31/03/22

Kapolres Muaro Jambi Akbp Yuyan Priatmaja S.I.K,.MH melalui Kasi Humas AKP Amradi Mengatakan Tim Satgas percepatan penanganan Covid-19 yang terdiri dari Polri, TNI,Satpol PP,BPBD,Dishub,Nakes melakukan penyekatan terhadap masyarakat  di depan SD Negeri 186 / IX Kumpeh darat Desa Kasang Kumpeh,pagi ini”ujar AKP Amradi

Posko penyekatan yang didirikan di depan SD Negeri 186 desa Kasang Kumpeh , bertujuan untuk mempercepat target capaian vaksin,dengan cara jemput bola dan memberhentikan para pengguna jalan raya untuk diajak vaksin,baik yang belum Vaksin maupun yang melanjutkan vaksin dosis 2 dan 3 atau booster,dan mengecek kartu vaksin pengguna jalan raya.

Kegiatan yang berlangsung dari pagi tadi tadi di pimpin langsung Kapolsek Kumpeh Ulu Akp Agus,A.Purba,tidak hanya menghimbau untuk pengguna jalan raya vaksin,kita juga memberikan teguran lisan  kepada pengguna jalan raya yang tidak menggunakan masker di tempat umum.”kata Kasi Humas Saat dikonfirmasi

(Ardi)

scroll to top