Polres Labuhanbatu Banjir Papan Bunga, Masyarakat Apresiasi Kinerja TNI POLRI dan Jajarannya

IMG-20201216-WA0000.jpg

Labuhanbatu, ( Benuanews.com ) – Puluhan papan bunga memenuhi sepanjang jalan depan Mapolres Labuhanbatu Jalan HM.Thamrin Rantauprapat, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara, Selasa (15/12/2020)

Apresiasi masyarakat terhadap kinerja TNI – Polri khususnya Polres Labuhanbatu dan Kodim 0209 beserta jajarannya ditunjukkan dengan pemberian karangan bunga ucapan Terimakasih Kepada TNI dan Polri Atas Rasa Aman Pada Pilkada di Labuhanbatu Raya.

Banjir karangan bunga ucapan Terimakasih Kepada TNI dan Polri Atas Rasa Aman Pada Pilkada di Labuhanbatu Raya itu datang dari kalangan masyarakat, perusahaan swasta, BUMN, perorangan dan jurnalis yang ada di Labuhanbatu.

Tampak karangan bunga dijajar rapi di sepanjang jalan depan Mapolres Labuhanbatu, sekaligus menandai bahwa TNI – Polri bekerja dengan baik untuk pengamanan pilkada serentak 2020 di masa pademi covid-19.

Kapolres Labuhanbatu AKBP Deni Kurniawan, S.I.K., M.H., menyampikan ucapan terimakasih kepada seluruh elemen masyarakat yang turut membatu tugas Kepolisian dalam melaksanakan pengamanan pemilihan kepala daerah di wilayah hukum Polres Labuhanbatu di tiga Kabupaten yakni Kabupaten Labuhanbatu, Kabupaten Labuhanbatu Utara dan Kabupaten Labuhanbatu Selatan.

Kapolres juga mengucapakan terimakasih kepada Dandim 0209 Labuhanbatu beserta seluruh personil TNI, Berimob, Komisi Pemilihan Umum Daerah di Kabupaten Labuhanbatu Raya serta Panwaslu di Kabupaten Labuhanbatu Raya, atas sinergitas yang kita bangun bersama sehingga Pilkada ini dapat berjalan dengan aman dan tertib, Jelas Kapolres Labuhanbatu.

“kepada masyarakat, seperti janji saya saat pertama datang disini saya akan menjaga dan menjamin keamanan Se-Labuhanbatu Raya, dan saya berharap untuk paslon yang menang nanti semoga menjadi pemimpin yang baik dan bijak sana." Ucap AKBP Deni Kurniawan.

(Bang Jait 52)

scroll to top