Pembangunan Musholla Al Amanah,IPDA Yohanes Candra SE Semoga Bisa Bermanfaat Untuk Masyarakat Sekitar

IMG-20220822-WA0045.jpg

MUARO JAMBI.(Benuanews.com)- Kapolsek Sungai Gelam IPDA Yohanes Candra S.E Meletakkan Batu Pertama pembangunan Musholla Al Amanah Di Mapolsek Sungai Gelam, Senin 22/08/22

Kapolsek Sungai IPDA Yohanes Candra SE saat dikonfirmasi mengatakan Peletakan batu pertama Pembangunan Musholla ini merupakan bagian dari pengabdian Polri kepada masyarakat.

Semoga pembangunan musholla Al Amanah dapat berjalan dengan lancar sehingga dapat digunakan juga untuk masyarakat sekitar maupun para pengguna jalan raya dapat beribadah di mushola ini nantinya.

Dan juga terima kasih kepada semua pihak di kecamatan sungai Gelam atas dukungannya dalam membangun Musholla Al Amanah mudah mudahan musholla ini dapat juga bermanfaat bagi warga sekitar “pungkas Kapolsek IPDA Yohanes Candra SE

Dalam kegiatan tersebut dihadiri langsung Kapolsek Sungai Gelam Ipda Yohanes Candra, S.E., Sekcam Sungai Gelam Andi Samsuduha, M.H,  Ketua MWCNU Kec. Sungai Gelam Kyai Abdullah Matoriq., Ketua panitia pembangunan Musholla Al Amanah Gunawan, S.PdI, Kades Kebon IX Suwanto., Kades Sumber Agung Hartanto, S.T., Kades Tri Mulya Jaya M. Nur Yasin,Kades Mingkung Jaya Heri Sukamto, Kades Tangkit Supadi,Kades Talang Belido yang diwakili oleh Sekdes, Kades Sungai Gelam yang diwakili oleh Kadus 2 Lukman, Kades Mekar Jaya yang diwakili oleh Kadus 3 M. Jaffar., Ketua RT 07 Ds. Sungai Gelam Sugito dan para Tamu undangan.

(Ardi)

scroll to top