KPU Sumbar Adakan Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih ke Pemuda Muhammadiyah Agam

IMG-20201028-WA0041.jpg

Lubukbasung, Benuanews.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sumatera Barat mengadakan sosialisasi dan pendidikan pemilih kepada pengurus Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Agam, di Hotel Maninjau Indah, Rabu (28/10).

Ketua Pelaksana Juniati mengatakan peserta sosialisasi cukup beragam ada dari Pemuda Muhammadiyah, Ikatann Mahasiswa Muhammadiyah, Ikatan Pelajar Muhammadiyah dan lainnya.

“Kegiatan ini kita gelar satu hari penuh dengan narasumber Komisioner KPU Sumbar Izwaryani dengan tema peran pemuda dalam pemilihan serentak 2020 di Sumbar dan Sekretaris Pimpiman Wilayah Ikatan Pemuda Muhammadiyah Sumbar Ahmad Lahni,” katanya.

Ia berharap kontribusi peserta menyampaikan tahapan Pilkada kepada masyarakat, karena KPU tidak bisa menjakau sampai tingkat bawah.

Dengan kondisi pandemi COVID-19, KPU Sumbar secara masif mengadakan sosialisasi kemasyarakat terkait pelaksanaan Pilkada dengan aman dan menerapkan prorokoler kesehatan.

“Kita menyediakan anggaran untuk pengadaan alat pelindung diri saat pemilihan,” katanya.

Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Agam, Zulkaidir menambahkan sosialisasi itu terlaksana atas permohonan kerjasama ke KPU Sumbar.

“Usulan kita diakomodir oleh KPU Sumbar, sehingga kita bisa mengadakan kegiatan itu,” katanya.

Ini bentuk peran dari generasi pemuda Muhammadiyah dan pemuda akan menjadi pelopor di tempat tinggal mereka nantinya dalam meningkatkan partisipasi pemilih saat Pilkada nanti. (*)

scroll to top