Ketua DPRD Dan Komisi 1 DPRD Takalar Kunjungan Kerja Ke Kantor DPRD Kota Samarinda

Takalar (Benuanews.com) Jum’at, 18/9. Komisi 1 DPRD Takalar melaksanakan kunjungan kerja ke Kantor DPRD Kota Samarinda pada hari Selasa, 15 September 2020. Lalu.

Kunjungan kerja yang dilaksanakan dipimpin oleh Ketua DPRD Takalar Darwis Sijaya yang didampingi Ketua Komisi 1 DPRD H. Nurdin HS, dan beberapa Anggota DPRD Takalar untuk melihat keadaan atau situasi dalam pengembangan kinerja-kinerja para Anggota DPRD Takalar sehingga dalam pemerintahan di Kabupaten Takalar juga bisa berkembang lebih pesat dan baik lagi kedepannya.

Usai melakukan kunjungan kerja para Anggota DPRD Takalar kembali melanjutkan kunjungan silaturahmi di Kediaman Anggota DPRD Kota Samarinda yakni H. Joha Dg. Kalli.

Kunjungan para Anggota DPRD Takalar disambut baik oleh H. Joha Dg. Killi.

H. Nurdin HS, menjelaskan bahwa kunjungan ini dalam rangka memenuhi tugas dan tanggung jawab sebagai Anggota DPRD Takalar sehingga apa yang kita kerjakan dapat menghasilkan ilmu,  sehingga apa yang telah kami peroleh dari hasil kunjungan kerja, tentunya kita dapat menjadi referensi untuk mengembangkan dan membangun Kabupaten Takalar.  Tentu dengan ilmu dan pengetahuan yang telah di dapatkan dengan hasil kunjungan kerja tersebut.”jelasnya H. Nurdin.

H. Nurdin HS, juga menyampaikan rasa terima kasih kepada H. Joha Dg. Killi atas kesediaannya menyambut dan menerima kami dengan baik,”pungkas Ketua Komisi 1 DPRD Takalar.

“Wawanbenuanews”

scroll to top