Kelurahan MC.Timur Lakukan Pembuatan PetaTematik Pertanahan dan Tata Ruang (PTPR) Tahun 2021

IMG20211027131636-scaled.jpg

Lebak Benuanews.com,Kelurahan MC.Timur Kecamatan Rangkasbitung Kabupaten Lebak lakukan pembuatan peta Tematik pertanahan di wilayah kelurahan MC.Timur bersama dinas Pertanahan (BPN) Kabupaten Lebak berdasarkan surat dari undangan dari BPN nomor :108.1/UND/36.02.IP.02/IX/2021 hal undangan rapat persiapan pelaksanaan kegiatan peta tematik pertanahan dan ruang tahun anggaran 2021

Plt Kelurahan MC.Timur Muhamad Syafei.SE membenarkan ada kegiatan pembuatan peta Tematik pertanahan di Kelurahan MC.Timur Kecamatan Rangkasbitung Kabupaten Lebak sedang berjalan dan kami sudah menghimbau kepada semua para RW dan RT di wilayah kelurahan MC.Timur untuk memberitahukan kepada masyarakat agar di persiapkan sebagai persyaratan sebagai berikut:
1.foto copy sertifikat
2.foto copy pajak bumi dan bangunan (PBB)
3.Foto copy KTP dan KK
Untuk mempermudah saat pendataan sehingga tidak lambat,kita di kasih waktu hanya satu Minggu kata Syafei kepada awak media saat dihubungi di kantor nya.rabu(27/10/21)

“Adapun tim dari kelurahan jumlahnya 20 orang dan ditambah dari RW/RT 5 orang.”

Menurut Muhamad Syafei sangat mengharapkan peta tematik bisa berjalan dengan baik dan lancar.pungkasnya.

Jurnalis : Baedi Muhtar

scroll to top