Kapolsek Saribudolok Menghadiri Rapat Harungguan di Kecamatan Pamatang Silimahuta,”Jaga Kamtibmas dan Jauhi Narkoba,

IMG-20240116-WA0041.jpg

SIMALUNGUN,Sumatera Utara.Benuanews.com – Pada hari Senin tanggal 15 Januari 2024 Kapolsek Saribudolok AKP N.MANURUNG S.H bersama Kanit Intel Polsek saribudolok IPTU J.BARIMBING menghadiri Rapat Harungguan di Kecamatan. Pamatang Silimahuta Kabupaten. Simalungun sekaligus Rapat Rencana Kinerja untuk Tahun 2024 di Losd Simpang Bage Nagori.Sinar Naga Mariah Kecamatan. Pamatang Silimahuta Kabupaten. Simalungun.

Dalam acara Harungguan dan Rapat Rencana Kinerja untuk Tahun 2024 tersebut Kapolsek Saribudolok AKP N.MANURUNG S.H menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas,Agar seluruh masyarakat Kecamatan Silimahuta menjauhi dan memusuhi Narkoba yang dapat merusak anak muda maupun masyarakat, menjaga situasi dimana dalam suasana pemilu damai dalam rangka pemilu 2024,mengharapkan masyarakat agar menggunakan hak pilihnya dan jangan ada yang golput dan Polsek Saribudolok siap menerima segala pengaduan masyarakat yang datang ke Polsek Saribudolok dengan baik.

Butir-butir hasil rapat yang telah disepakati antara lain Agar seluruh pangulu sekecamatan pamatang silimahuta melaporkan apabila ada anak yang stunting dan setiap Nagori membentuk kembali kelompok tani yang berhak mendapatkan bantuan pertanian, juga mengajukan program yang dapat masuk ke anggaran dana desa untuk tahun 2025.

Camat Pamatang Silimahuta,Danramil Saribudolok dan seluruh pangulu Kecamatan pamatang Silimahuta turut hadir dalam acara Harungguan dan Rapat Rencana Kinerja untuk Tahun 2024 tersebut yang dimulai pada pukul 09.30 wib sampai dengan selesai.

Sementara itu di tempat berbeda bhabinkamtibmas polsek Saribudolok Aipda E.Siringgo Ringo menghadiri acara musrembang di Nagori Purbatua Etek.Acara dilaksanakan di Balai nagori.Purba Etek kecamatan Silimakuta ,Senin 15/1/2024 pukul 10.00 Wib sampai selesai.

Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas juga.menghimbau kepada warga nagori untuk menjaga kamtibmas,mengingat tahun politik yang bisa memecah belah persatuan dan kesatuan,diakibatkan bila mana terjadi gesekan antar pendukung partai politik.

Kegiatan dihadiri oleh Camat Silimakura yang di wakili oleh Kasi Etbang Rehulina Tarigan,SKM.Bhabinkamtibmas Aipda E.Soringo Ringo,maujana nagori Purba Etek Japendi Purba,Rowen Efendi Purba S.H dari pendamping desa,seluruh perangkat nagori Purbatua Etek,seluruh gamot,dan utusan masyarakat.

Dalam pelaksanaan kedua acara tersebut berlangsung dengan aman dan baik.

Reporter ; Dedi Sinaga

scroll to top