Kapolsek Rumbai Iptu Putra Amor : Saya Hanya Pelayan Bagi Masyarakat Dan Akan Berikan Yang Terbaik

IMG-20221027-WA0067.jpg

Pekanbaru,Benuanews.com – Kedekatan Polri dan masyarakat tidak dapat dipungkiri. Hal tersebut terlihat dari sejarah berdirinya Polri tanggal 1 Juli 1946 yang sekarang diperingati sebagai Hari Bhayangkara. Dimana pada masa itu Polisi selain melindungi, mengayomi juga bersama masyarakat dan pejuang ikut langsung berjuang mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia. Kamis(27/10/22)

Pada masa sekarang hubungan sinergitas dan kebersamaan Polisi dan Masyarakat terlihat diberbagai wilayah, walau kadang kala ada segelintir oknum yang tidak benar. Tetapi bukan berarti keseluruhan anggota Polri bersikap seperti itu. Buktinya masih banyak anggota Polri yang dekat sekali kepada masyarakat di setiap jenjang tugas dimulai dari Bhabinkamtibmas sampai ke tingkat berikutnya.

Hal tersebut juga dapat terlihat langsung di Polsek Rumbai Pekanbaru, dimana kedekatan antara masyarakat dan jajaran Polsek Rumbai yang dipimpin oleh Iptu Putra Amor terlihat jelas dan fakta.

Awak media yang telah melihat hal tersebut, mencoba melakukan wawancara singkat disela kesibukan Kapolsek Rumbai yang begitu padat. Karena dari pantauan di lapangan, Iptu Putra Amor selama beberapa bulan ini, selalu datang pagi dan pulang di malam hari dari menjalankan tanggung jawabnya selaku Kapolsek Rumbai.

Kapolsek Rumbai Iptu Putra Amor kepada awak media menyampaikan, saya hanya sebagai pengayom dan pelindung masyarakat dan bahwa selama memasuki tiga bulan bertugas, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di wilkum Polsek Rumbai tergolong aman dan tertib. Tidak ada gejolak khusus terkait kenaikan BBM ditengah masyarakat dan masyarakat Rumbai sepertinya memahami dan mencoba untuk beradaptasi.Kita selalu kedepankan yang terbaik bagi masyarakat.

Lanjutnya, terkait permasalahan penegakan hukum, kita juga selalu mengedepankan Restorative Justice dalam penyelesaian masalah ditengah masyarakat seperti kasus perkelahian dan sejenis, kita fasilitasi. Sementara tindak pidana yang dominan di Rumbai ini selama saya bertugas, dominan kepada pencurian barang rumahan yang gampang dijual seperti tabung gas, Handphone dan sejenisnya. Dan beberapa sudah dapat kita selesaikan kasusnya

“Sekarang ada 7 kasus perkara yang sedang dalam proses penyidikan dan semoga akan segera kita rampungkan demi segera tegaknya keadilan ditengah masyarakat,” sebut Iptu Putra Amor

Iptu Putra Amor juga menyampaikan bahwa selain menjalankan tugas sebagai pelayan dan pelindung masyarakat, kita juga selalu bersama masyarakat melakukan kegiatan seperti Goro bersama, memberikan bantuan sosial kepada masyarakat seperti yang rumahnya terbakar beberapa waktu lalu, bersama masyarakat membantu Ibu Surti yang rumahnya tidak layak huni dan kita perbaiki bersama.

” Dan tadi juga kita, mendampingi wakil Ketua DPRD Propinsi Riau Bapak Robin Hutagalung mengunjungi warga masyarakat yang anaknya kita duga sepertinya memiliki penyakit sejenis Tumor, dan semoga Allah memberikan kesembuhan kepada anak tersebut,” sebut Kapolsek Rumbai

Kapolsek Rumbai Iptu Putra Amor juga menghimbau kepada masyarakat,” mari kita bersama, saling berkoordinasi, bersinergi untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban dilingkungan masyarakat, dan jadilah ibarat Polisi bagi diri sendiri yang memiliki rasa tanggung jawab bagi diri, lingkungan, masyarakat, bangsa dan Negara, tutup Kapolsek Rumbai

Erick

scroll to top