Kapolda sumsel melaksanakan kunjungan dan silaturahmi ke Bawaslu bersama sejumlah PJU,

20231019_094752-scaled.jpg

 

Palembang.(Benuanews.com)- Kapolda Sumsel Irjen Pol.A.Rachmad ibowo SIK melaksanakan kunjungan dan silaturahmi ke Bawaslu bersama sejumlah PJU,
diantaranya Karo Ops Sumsel Kombes Pol Reeza Herasbudi SIK Dir Intelkam Kombes.Pol Iskandar F Sutisna SIK MSI Dirkrimum Polda Sumsel Kombes Pol M.Anwar Reksowidjojo SIK dikantor Bawaslu Provinsi Sumsel Palembang Rabu 18 Oktober 2023

Tujuan dari silaturahmi tersebut adalah untuk memperkuat kerjasama dan koordinasi jajaran Polda Sumsel dengan Bawaslu Sumsel dalam rangka mendukung terselenggaranya Pemilu tahun 2024 mendatang.

Ditemui awak media setelah melaksanakan silaturahmi, Ketua Badan Pengawas Pemilu (BAWASLU) Sumsel Kurniawan S.Pd mengucapkan terimah kasih kepada pihak Polda Sumsel yang melibatkan Bawaslu dalam kegiatan sosialisasi guna mencegah dan mengantisipasi kejadian yang akan terjadi menjelang pemilu serentak tahun 2024 mendatang.

“Terima kasih kapada Polda Sumsel yang telah melibatkan Bawaslu dalam melaksanakan sosialisasi sehingga dapat menyampaikan informasi Pemilu kepada masyarakat. Alhamdulillah upaya ini meringankan beban Bawaslu dalam melakukan pencegahan, pengawasan, dan penindakan,” ucapnya.

Sementara itu di tempat yang sama, Kapolda Sumsel Irjen Pol A.Rachmad Wibowo SIK melalui Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Drs Supriadi MM menyampaikan komitmen pihak Kepolisian dalam mendukung penuh kelancaran dan keamanan proses Pemilu untuk memastikan pelaksanaan pemilihan yang adil, bebas, dan demokratis bagi masyarakat Sumsel

“Karena peran Kepolisian dalam menjaga keamanan selama proses Pemilu sangat penting, termasuk dalam menjaga ketertiban, mencegah tindakan kecurangan, dan memberikan perlindungan bagi seluruh peserta Pemilu dan pemilih,” tandas Alumni Akpol 91 ***.(wahyudi)

scroll to top