Padang, Benuanews.com,- Sungguh tragis nasib si ibu ini. Dalam kemiskinannya tidak seorangpun yang peduli dengan penyakit yang dialaminya. Entah si ibu ini tidak punya anak atau saudara kita tidak tau. Tapi melihat keadaannya begini harusnya kita sebagai sesama manusia mestinya peduli dengan apa yang dialami oleh beliau.
Untung masih ada yang peduli dengan si ibu. Benuanews mendapat telp dari seorang teman dan menceritakan keadaan ibu tersebut. Begitu mendapat kabar tersebut kita langsung meluncur ke TKP.
Tragis dan miris.!!! Di tengah terik matahari si ibu meringis menahan sakit. Tidak ada seorangpun yang peduli. Padahal beliau sedang terduduk di pinggir jalan di kawasan Aur Duri di depan rumah bagus dan dekat dari sebuah swalayan.
Kalau melihat dari kondisi tangan si ibu sepertinya sudah lama dan sudah terjadi infeksi. Bahkan sudah hampir putus, akan tetapi seperti di beritakan diawal tadi tidak ada yang peduli dengan keadaan ibu tesebut
Benuanews coba menghubungi dinas terkait, akan tetapi jawabannya sungguh sangat diluar dugaan. Justru Benuanews disuruh membawa si ibu ke Rumah Sakit. Padahal ini merupakan bagian dari pekerjaan Dinas Sosial yakni menangani orang-orang yang terlantar.
Beruntung setelah di viralkan melalui Chanel YouTube, mulai ada yang peduli.
Kapolsek Padang Barat Kompol Martin setelah menonton video di Marlim Channel langsung menghubungi Kapolsek Padang Timur AKP Afrides Roema SH.Kebetulan TKP nya berada di wilayah hukum Padang Timur.
AKP Afrides Roema begitu mendapat laporan langsung memerintahkan anggotanya untuk mengevakuasi ibu tersebut. “Saya perintahkan anggota untuk mengevakuasi, tapi melihat keadaan si ibu tidak mungkin di bawa dengan mobil patroli, maka saya menghubungi Palang Merah Indonesia” ujar AKP Afrides melalui sambungan telpon.
Akhirnya dengan menggunakan mobil ambulance si ibu di bawa ke rumah sakit M.Jamil untuk mendapatkan perawatan.
Menurut rencana hari ini Kapolsek Padang Timur AKP Afrides Roema akan melihat keadaan si ibu di rumah sakit. “Apabila keadaannya sudah mambaik, maka kami akan koordinasikan dengan aparat terkait untuk selangkah selanjutnya” ujar Kapolsek