Guru SD Swasta Pesantren YPMA Gelar Halal Bihalal di Rusunawa Tanjung Mulia Medan Deli

InCollage_20220530_210417668-scaled.jpg

Medan, Benuanews.com

Di penghujung bulan suci Syawal 1443 Hijriyah ini, Para Guru dan Staf di Sekolah SD SWASTA Yayasan Pesantren Modern Adnan ( YPMA ) Jalan Pesantren No.15 Kecamatan Medan Sunggal Kota Medan Sumatera Utara, masih rutin mengadakan silaturrahim dan saling berkunjung satu sama lain. Seperti yang mereka lakukan hari ini Senin, 30 Mei 2022.

Bertajuk Halal Bi Halal (HbH), para guru setelah melaksanakan tugas mencerdaskan anak bangsa yaitu kegiatan belajar mengajar di sekolah, tampak para guru bergegas bergerak ke Rusunawa Tanjung Mulia Jalan Kayu Putih Medan ,kecamatan Medan Deli , kota Medan .
Ke rumah Kediaman Fahril Nazamuddin yang biasa di sebut Pak Edo.

Dalam keterangannya, kepada awak media ini , Fahril selaku tuan rumah mengatakan bahwa dia begitu sangat senang tempatnya dijadikan tempat berkumpulnya para guru untuk menyambung silaturahim terutama hari ini masih hari dan bulan baik yaitu dalam bulan Syawal 1443 H.
Mudah – mudahan persaudaraan diantara guru tetap terjalin erat dan hangat ,” Pungkasnya.

Kepala Sekolah SD SWASTA Yayasan Pesantren Modern Adnan ( YPMA ) , Purwanto SPd mengatakan ” kegiatan Halal Bi Halal ini sangatlah positip dan pantas untuk diapresiasi. Walaupun ini adalah inisiatif guru tapi ini perlu untuk tetap disupport, ” pungkasnya .

Salah seorang peserta Halal Bi Halal yaitu , Imran Purba SPdI ketika diwawancarai awak media ini mengatakan ,” bahwa Keutamaan silaturahmi di antaranya merekatkan tali persaudaraan, menambah saudara, mendatangkan keberkahan dan memperpanjang umur. Sebaliknya, Muslim juga dilarang untuk memutuskan hubungan silaturahmi karena ada siksa kelak di akhirat ,” tuturnya .

Tokoh Pemuda yang juga Ketua Wilayah Persatuan Guru Seluruh Indonesia Sumatera Utara (PW PGSI SUMUT) ini menambahkan ” begitu besarnya manfaat atau keutamaan silaturrahim ini maka kita selaku insan beriman apalagi kita sebagai pendidik yang bertugas juga sebagai pengajar yang jadi teladan untuk siswa/siswi dan stakeholder pendidikan hendaknya perkuat silaturrahim dalam kehidupan sehari-hari ,” sambungnya .

Dalam pantauan awak media ini, para pahlawan tanpa tanda jasa ini tampak santai saling bercerita dan menyantap hidangan yang telah disediakan tuan rumah dengan penuh rasa kekeluargaan.

Diakhir acara sekitar pukul, 13.30 WIB ( siang ), para Guru saling bersalaman dan membubarkan diri dengan aman dan tertib.

Sumber:
IMRAN PURBA SPDI (KETUA WILAYAH PGSI SUMUT)

Reporter. :Darmayani.

scroll to top