Gandeng Pomdam II/Swj, Kodim 0420/Sarko Buat SIM Kolektif

SAVE_20201111_164321_compress4.jpg

Merangin,Benuanews.com- Upaya satuan untuk menekan pelanggaran lalu lintas dikalangan prajurit TNI, Kodim 0420/Sarko gandeng Pomdam II/Swj dalam pembuatan

Surat Izin Mengemudi (SIM) TNI secara kolektif yang digelar di Makodim 0420/Sarko, Selasa (10/11/2020).

Tim dari Pomdam II/Swj yang diturunkan sebanyak 4 orang personil yaitu 2 orang dari Pomdam II Swj dan 2 orang personil dari Subdenpom Persiapan Sarko yang dipimpin Dansubpom Persiapan Sarko Lettu Cpm Nabawi.

Dandim 0420/Sarko melalui Pasipers Kapten Inf Rizakudu mengatakan jika pembuatan SIM TNI tersebut sebagai upaya dari satuan untuk menekan pelanggaran lalu lintas dikalangan prajurit TNI jajaran Kodim 0420/Sarko.

“Dimasa pandemi Covid-19, Kita fasilitasi anggota TNI khususnya Kodim 0420/Sarko untuk melakukan pembuatan SIM TNI dengan menghadirkan Tim dari Pomdam II/Swj ke wilayah kita guna mempermudah anggota dalam membuat SIM dan hal ini perlu kita lakukan agar tidak terjadi pelanggaran lalu lintas dikemudian hari,” kata Rizakudu.

Terpisah Lettu Cpm Nabawi mengatakan, mengingat saat ini massa pandemi Covid-19, Pomdam II/Swj memberikan kemudahan bagi pengendara kendaraan dinas untuk melengkapi kelengkapan administrasi.

“Selain itu kegiatan ini bertujuan juga untuk meminimalisir bahkan meniadakan pelanggaran anggota TNI apabila dilaksanakan Gaktib Gabungan. Dimana jika seorang anggota TNI dan tidak memiliki SIM TNI maka akan kami kenakan sanksi tilang dan pelanggarannya akan dilimpahkan ke Mahkamah Militer,” tegas Nabawi.

Darihasil rekap personil Kodim 0420/Sarko yang membuat SIM TNI wilayah Sarolangun bertempat di Subdenpom Persiapan Sarko pada hari Senin (9/11), jumlah personil yang membuat 35 orang dan sejumlah SIM TNI yang dikeluarkan sebanyak 42 lembar dengan rincian SIM A 8 lembar dan SIM C 34 lembar.

Sedangkan untuk hari ini Selasa (10/11) di Makodim, personil yang membuat 90 orang dengan sejumlah SIM TNI yang dikeluarkan109 lembar dengan rincian SIM A 19 lembar dan SIM C 85 lembar dan SIM B1 5 lembar.[Eko]

scroll to top