Dpac Granat Namorambe Terus Tingkatkan kesadaran masyarakat Akan Pentingnya Menggunakan masker

IMG-20220130-WA0018.jpg

Namorambe-benuanews.com,Dpac Granat Namorambe terus berikan edukasi kepada masyarakat maupun warga desa yg Ada disekitar nya serta para pengguna jalan akan pentingnya memakai masker dan menerapkan pola hidup bersih dan sehat di tengah pandemi Covid-19 saat ini yg masih melanda Wilayah indonesia, minggu 30 Januari 2022, pukul 13.00 wib di jalan besar Namorambe.

Sebagai langkah antisipasi penyebaran virus corona yang terjadi di wilayah kecamatan Namorambe, Dpac Granat Namorambe secara berkesinambungan turun ke lapangan mengingatkan masyarakat pengguna jalan yang masih kurang peduli akan penggunaan masker.

Seperti pantauan awak media yang terlihat di lapangan masih banyak yang melintas Tanpa menggunakan Masker baik pengendara roda 2 maupun roda 4.

Ketua Dpac Granat Namorambe Bung Sahun Magabe sembiring Berserta jajarannya yang Turun ke lapangan Terlihat menghentikan dan menasehati warga masyarakat yang masih belum peduli akan kegunaan masker, setelah memberikan pemahaman para Anggota Dpac Granat Namorambe juga memberikan masker kepada masyarakat untuk digunakan.

Selain memberikan edukasi kepada masyarakat,Granat Namorambe akan selalu bersinergi bersama instansi pemerintahan daerah dalam mencegah dan memutus mata rantai Covid 19 khususnya di wilayah Kecamatan Namorambe kabupaten deliserdang. Ujar’ Gabe.

Ketua Dpac Granat juga Berharap Seluruh masyarakat Tetap mengikuti Peraturan pemerintah dan selalu menerapkan Protokol kesehatan dimana pun itu,agar kita bisa terbebas dari Wabah virus Covid-19 ini’ ujarnya.

Seorang warga yang melintas M.Fahlevi yang dikonfirmasi awak media merespon kegiatan yang dilakukan oleh ormas Granat sangat lah baik dan semoga semakin banyak ormas-ormas yg melakukan kegiatan-kegiatan positif yang berguna untuk masyarakat banyak. ‘Ujar Fahlevi.(pe.Sahun.ms)

scroll to top