Bupati Labusel Lepas Keberangkatan Kafilah MTQ

IMG-20220321-WA0042.jpg

Labusel-BENUA SUMUT NEWS
Bupati H. Edimin melepas kafilah Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Labuhanbatu Selatan yang akan mengikuti MTQN ke-38 Tingkat Provinsi Sumatera Utara pelepasan kafilah diberangkatkan dari Mesjid Jami’k Kotapinang Kecamatan Kotapinang Kabupaten LabuhanBatu Selatan Sumatera Utara Sabtu malam (19/03-2022)

Tampak hadir dalam Pelepasan kafilah tersebut, Bupati H.Edimin.Wakil Bupati H.Ahmad Padli Tanjung.S.Ag.Sekda Heri Wahyudi.M.S.STP.M.AP.sejumlah pimpinan OPD.Staf Hali,para Asisten.serta para Undangan.

Dalam arahan dan bimbingannya Bupati H. Edimin memberikan semangat dan berpesan kepada para kafilah untuk menjaga nama baik Labuhanbatu Selatan serta membuat bangga masyarakat Labuhanbatu Selatan dengan mendapatkan prestasi tingkat provinsi sehingga nantinya dapat berkompetisi di tingkat nasional.

,”Semoga para kafilah yang kita kirim dapat membawa nama baik Labusel,jaga kesehatan dan kuat kan semangat agar nanti dapat menjadi kan utusan Labusel yang menjadi Pemenang disana,”ujarnya.(K.Nasution)

scroll to top