Bupati H.Edimin Kukuh Bunda Literasi Kabupaten LabuhanBatu Selatan

IMG-20220311-WA0042.jpg

LABUSEL-BENUA SUMUT NEWS
Bupati LabuhanBatu Selatan H. Edimin kukuhkan Bunda Literasi kabupaten Labuhanbatu Selatan Ny. Hj. Darni Hatna Edimin di Aula Lt.1 Kantor Bupati, Sosopan, Kecamatan Kotapinang Kabupaten LabuhanBatu Selatan Sumatera Utara.Jumat (11/03/2022).

Pengukuhan Bunda Literasi tersebut disaksikan Para Asisten,Staf Ahli, Bupati H.Edimin.Pimpinan OPD

Pengukuhan Bunda Literasi ini disaksikan Para Asisten, Staf Ahli Bupati, Pimpinan OPD Lingkup Pemkab Labuhanbatu Selatan serta tamu undangan lainnya.

Bupati H. Edimin dalam sambutannya mengajak para pegiat literasi untuk meningkatkan minat baca di Labuhanbatu Selatan.

“saya mengajak para pegiat literasi untuk saling bersinergi, bahu membahu membangun dan mengembangkan kegiatan literasi di kabupaten Labuhanbatu Selatan ini. karena tanpa adanya dukungan dari semua pihak tentunya pemerintah tidak bisa berjalan sendiri mencapai tujuan” ungkap Bupati.

Lebih lanjut Bupati mengajak pelajar untuk menggemari dan mencintai buku serta mengurangi penggunaan gadget atau media lain yang kurang bermanfaat seperti game dan sebagainya.

Sementara itu Ny. Hj. Darni Hatna Edimin setelah dikukuhkan sebagai Bunda Literasi Labuhanbatu Selatan dalam sambutannya menuturkan dalam mengemban amanah sebagai Bunda Literasi Labuhanbatu Selatan akan konsentrasi pada program pembinaan perpustakaan salah satunya melalui kegiatan pembudayaan gemar membaca tingkat daerah kabupaten/kota.

Di akhir acara, dilakukan pemberian souvenir kasih sayang kepada pelajar yang hadir pada acara tersebut.

Turut hadir, Anggota DPRD Labusel, Wakapolsek Kotapinang, Wadanramil 02/09 Kotapinang, perwakilan Kakan Kemenag Labusel, Ketua MUI Labusel, Ketua TP2D, Wakil Ketua I TP. PKK Labusel, Ketua Darmawanita serta tamu undangan lainnya.(K.Nasution)

scroll to top