Bupati Dompu, Kader Jaelani bersama Kapolres Dompu mengecek kesiapan sekolah 

IMG-20210308-WA0129.jpg

Dompu (benuanews.com) — Bupati Dompu, Kader Jaelani bersama dinas terkait mengecek sejumlah sekolah yang ada di Kabupaten Dompu NTB sebagai bentuk persiapan dalam menghadapi kegiatan belajar mengajar (KBM) secara tatap muka.

Pengecekan pada sejumlah sekolah oleh Orang Nomor 1 di Kabupaten Dompu ini pada senin (08/03) yang dimulai sekitar pukul 12.00 hingga 13.00 wita. 

Bupati Dompu, Kader Jaelani yang dikonfirmasi diruang kerjanya Senin sekitar pukul 14.00 wita menjelaskan, kegiatan pengecekan sejumlah sekolah ini dilakukan untuk melihat secara langsung kesiapan sekolah untuk memulainya kegiatan proses KBM yang rencananya akan segera di mulai pasca seluruh sekolah diliburkan akibat Kabupaten Dompu ditetapkan sebagai zona merah covid 19 sekitar 2 bulan terakhir.

“Saya bersama dinas terkait mengecek langsung kesiapan sekolah-sekolah sebelum kita mulai melaksanakan kegiatan KBM secara tatap muka,”jelas Bupati Dompu.

Menurut Bupati bahwa saat ini Kabupaten Dompu NTB telah ditetapkan sebagai zona kuning dari covid 19, sehingga diharapkan kegiatan tatap muka dalam proses belajar mengajar di sekolah antara guru dan siswa ini bisa dilakukan dengan tetap mengikuti protokol Kesehatan covid 19 yakni jarak jarak, menggunakan masker dan wajib cuci tangan. Semua itu untuk menghindari siswa dan guru terhindar dari mewabahnya covid 19.

“Walaupun nantinya KBM tatap muka akan segera dilaksanakan, tapi kita tetap mengikuti protokol Kesehatan covid 19,”tandas Bupati.

Bupati Dompu juga menyampaikan bahwa SDN 02 Dompu patut dijadikan contoh atau bisa ditiru oleh sekolah-sekolah lain yang ada di Kabupaten Dompu ini. Selain SDN 2 Dompu telah berhasil menunjukan sekolah yang berkualitas dalam menerapkan sekolah berstandar protokol kesehatan yang cukup luar biasa, dan Sekolah ini juga merupakan sekolah yang dikenal sangat teladan.

“Selama ini sekolah dilakukan secara virtual atau daring, jadi kurang begitu mengena terhadap anak-anak karena tidak ada interaksi sosial. langkah dan upaya pemerintah daerah kedepan yakni bakal mengembalikan proses KBM dengan cara tatap muka dan hal itu direncanakan dalam waktu dekat ini,”imbuh Bupati Dompu.

“Insya Allah dalam waktu dekat ini, satu atau dua hari kedepan kita akan kembalikan proses KBM secara normal atau bertatap muka,”pinta Bupati Dompu.

Pada kesempatan itu, Kepala SDN 02 Dompu, Rudi Hartono, S.Pd mengaku sangat bangga dan berterima kasih kepada Bupati Dompu selaku Pemerintah Kabupaten daerah karena sudah berkunjung di SDN 2 Dompu ini.

“kami sangat mendukung pemerintah daerah dalam mengambil kebijakan untuk segera mengaktifkan kembali proses KBM tatap muka ini, Mengingat proses belajar mengajar antara pendidik dan peserta didik yang semula dilakukan melalui tatap muka, kini sudah lama tidak lagi dilakukan,”aku Rudi.

Hasil liputan langsung media ini dilokasi, turut serta dalam peninjauan pada sejumlah sekolah  mendampingi Bupati Dompu yakni Kapolres Dompu AKBP syarif Hidayat, SH, SIK, Kepala BPBD Jufri, ST, M.Si, Plt.Kepala Dikpora Muhammad Amin, S.Sos.

Selain mengunjungi SMA Kosgoro, Bupati Dompu juga mengunjungi sejumlah sekolah yang ada di kecamatan Dompu, Woja dan pajo. 

Kunjungan Bupati Dompu di tiap-tiap sekolah dilakukan dengan tujuan agar ada kekuatan pemerintah daerah dalam mengeluarkan kebijakan untuk segera mengaktifkan kembali proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) secara tatap muka. (imran)

scroll to top