Hujan Disertai Angin Kencang, Landa Lubuk Basung Banyak Kayu Tumbang.

IMG-20200921-WA0007.jpg

Lubuk Basung (benuanews.com) intensitas hujan yang tinggi disertai angin kencang pada minggu sore (20/9/20) diseputaran wilayah kabupaten agam bahagian barat, mengakibatkan beberapa kejadian bencana kayu tumbang yang mengakibatkan tertimpanya rumah warga dan tertutupnya ruas jalan di Manggopoh, Kampung Tangah,  Sungai Jariang, Geragahan dan Padang Baru Kec. Lubuk Basung

Satgas TRC PB BPBD Agam Kabid KL Syafrizal memimpin lansung Mengatakan pada benuanews.com “Satgas TRC PB BPBD Agam telah turun  dalam melakukan evakuasi material pohon tumbang di beberapa tempat tadi kita upayakan semaksimal mungkin akses jalan dapat dilalui dan Pada kejadian ini tidak ada korban jiwa”.

“Sampai pukul 00.30 wib setelah melakukan penanganan bencana,  kita bersama tim melanjutkan monitoring ke wilayah sekitar”.ungkapnya,

Memasuki musim penghujan ini Kabid KL Syafrizal menghimbau “masyarakat, agar tetap berhati-hati karena cuaca yang tidak menentu. Kenali bencananya, Hindari resikonya”.ucapnya.

Eko

scroll to top