Bhabinkantibmas Polsek Tanah Jawa Gelar Sambang Binluh Harkamtibmas

IMG-20240629-WA0074.jpg

Jawa Maraja Bahjambi, Simalungun.BenuaNews.com – Bhabinkamtibmas Polsek Tanah Jawa Polres Simalungun Aiptu Anthony/RZ aktif melakukan kegiatan sambang dan bimbingan penyuluhan (Binluh)ke masyarakat, pada kesempatan ini Bhabinkamtibmas melaksanakan sambang ke warga Nagori(Desa-red),Bahjoga Kecamatan Jawa Maraja Bahjambi,Kabupaten Simalungun. Dalam kunjungan tersebut, Bhabinkamtibmas juga memberikan himbauan penting kepada warga setempat untuk menjauhi peredaran narkoba, serta hindari berita Hoax yang bisa memecah belah masyarakat, dan tetap Menjaga Harkamtibmas. Senin, 29 Juni 2024.

Dalam interaksi dengan masyarakat,Sambang juga diikuti oleh Pangulu nagori Bahjoga Yuky Murdyansyah,Gamot Huta Bahjoga utara Wahyudi dan Bahjoga Selatan Sukardi, tokoh pemuda Ramli Saragih dan warga,selain itu, Bhabinkamtibmas juga memberikan pesan keras tentang bahaya narkoba, mengajak masyarakat untuk menjauhinya, serta memberikan informasi terkait dampak negatif yang ditimbulkan akibat penggunaan narkotika bagi individu dan lingkungan.

Selama kunjungan tersebut, Bhabinkamtibmas juga membuka ruang bagi masyarakat untuk melaporkan setiap permasalahan keamanan atau keluhan yang mereka alami. Tindakan ini diharapkan dapat membantu aparat kepolisian dalam mengetahui dan menindaklanjuti setiap permasalahan yang berkembang di lingkungan tersebut, khususnya terkait dengan penyakit masyarakat.

Kapolsek Tanah Jawa KOMPOL Asmon Bufitra,SH.,M.H melalui Bhabinkantibmas Aiptu Anthony menyatakan pentingnya interaksi antara polisi dengan masyarakat setempat. “Kami berupaya memberikan perlindungan, mengedukasi, dan juga mendengarkan setiap keluhan serta masukan dari masyarakat. Semua ini dilakukan dalam rangka menciptakan lingkungan yang aman, sehat, dan tertib bagi seluruh warga masyarakat,” ujar Anthony.

Kegiatan sambang ke masyarakat diharapkan dapat memperkuat kedekatan antara polisi dengan masyarakat, serta meningkatkan kesadaran bersama dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan(Harkamtibmas)

(Dedi Sinaga)

scroll to top