Bangun Pos Ronda Pemuda dan Masyarakat Desa Sangiang Tanjung Kalanganyar Kerja Sama

WhatsApp-Image-2020-10-11-at-17.40.39.jpeg

Kalanganyar (benuanews.com) – Pemuda Desa Sangiang Tanjung Kalanganyar Kabupaten Lebak Banten bekerja sama dengan orang tua dan masyarakat mendirikan pos ronda, didaerah tersebut, Minggu (11/10).

“kita mendirikan Pos Ronda ini bertujuan untuk tempat berkumpul pemuda dan masyarakat, makanya untuk mendirikannya digorokan dengan masyarakat” Kata Ketua Pemuda Habib saat ditemui dilokasi pembuatan Pos Ronda.

Dia mengatakan, adanya pos ronda agar para pemuda bisa kumpul dan bersenergi dengan orang dan menjaga guyubnya pemuda agar bisa saling bersenergi sesama pemuda dan anak remaja.

Selain untuk pos pertemuan Pos Ronda ini juga, pembuatan pos ronda di pingir jalan agar bisa berguna untuk pemuda dan  peristirahatan orang yang lewat di saat hujan ataupun panas,

Dia menambahkan, dengan adanya pos ronda yang didirikan oleh masyarakat, nantinya juga berguna untuk memantau orang yang masuk ke desa, disaat malam hari, sehingga desa ini aman dari perbuatan orang yang jahil atau berniat jahat.

Salah seorang tokoh masyarakat Argita menyampaikan, dengan adanya pos ronda didirikan disini bisa utuk tempat pertemuan dalam memecahkan suatu masalah, atau tempat pemuda bermusyawarah.

Diharapkan kedepan pemuda dan orang tua bisa bersinergi dalam menjaga keamanan desa, sehingga desa aman dan tentram.

“Kita akan bersama-sama menjaga desa, bersinergi semua lembaga desa, sehingga desa aman dan tentram, masyarakat hidup damai” ujarnya.

Kontributor : Aguh

scroll to top