LEBAK Benuanews.com Polsek Cirinten Polres Lebak dalam rangka memelihara Kamtibmas di Wilayah Hukum Polsek Cirinten. Gencar melaksanakan giat patroli malam, antisispasi balapan liar di Wilayah Kecamatan Cirinten, Kabupaten Lebak.
(31/01/2026).
Kapolres Lebak AKBP Herfio Zaki,.S.I.K, M.H, melalui Kapolsek Cirinten IPTU Agus Supriyadi mengatakan ”
“Patroli ini dilakasanakan rutin setiap malam dalam rangka menjaga keamanan dan kewaspadaan di Wilayah Hukum Polsek Cirinten Polres Lebak, selanjutnya anggota patroli juga memberikan himbauan kamtibmas.
“Kepada anak-anak remaja, untuk senantiasa menjaga kondusifitas dan keamanan di lingkungan jangan melakukan kegiatan negatif seperti balapan liar dan minum-minuman keras,”ujar Kapolsek Cirinten.(BM)