50 ORANG ANGGOTA PPK KABUPATEN KEPULAUAN MENTAWAI DILANTIK

PPK-LANTIK.jpg

MENTAWAI (benuanews.com) ~ Sebanyak 50 orang Calon Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pemilu 2024 di Kabupaten Kepulauan Mentawai resmi dilantik oleh KPU Kabupaten Kepulauan Mentawai di Hotel Bujai, Desa Sipora Jaya, Kecamatan Sipora Utara, Kabupaten Kepulauan Mentawai. (04/01/2023).

Saat dikonfirmasi usai pelantikan, Ketua KPU Kabupaten Kepulauan Mentawai menyebutkan bahwa anggota PPK yang dilantik tersebut akan bertugas untuk Pemilu tahun 2024.

“ Tahapan seleksi Calon Anggota PPK untuk pemilu 2024 sudah terlaksana, dan hari ini sebanyak 50 orang telah dilantik menjadi Anggota PPK. Mereka akan mulai menjalankan tugas sebagai penyelenggara Pemilu tahun 2024,” kata ketua KPU Kabupaten Kepulauan Mentawai, Eki Butman

“Masing-masing kecamatan akan ditempatkan 5 orang anggota PPK. Dalam pendaftaran Calon PPK dilakukan secara online melalui Aplikasi Siakba KPU, setelahnya melakukan penyerahan berkasnya ke KPU Mentawai. Jadi bagi yang saat ini sudah dilantik benar-benar telah melalui penyeleksian yang cukup ketat, dan telah memenuhi kriteria yang dibutuhkan. Jadi harapan kita adalah PPK ini dapat bekerja dengan baik, sehingga semua tahapan penyelenggaraan Pemilu 2024 dapat berjalan dengan baik,” pungkas Eki.

Turut hadir dalam pelantikan tersebut Pj. Bupati Mentawai Martinus Dahlan, Kasdim 0319/Mentawai M. Husnil, Ketua Bawaslu Mentawai Perius Sabaggalet, Camat Sipora Utara Marsen, Camat Sipora Selatan Yusuf Hadisumarto dan Kepala Kantor Kesbangpol Rikson.(W/D).

scroll to top