Wakil Bupati Dompu Mengajak Semua Pihak Untuk Berkontribusi Membangun Sarana Sanitasi

Pilar-2-696x522-2.jpg

Dompu, NTB benuanews.com Wakil Bupati Dompu, H. Syahrul Parsan, ST,MT mengajak pada seluruhnya untuk dapat berkontribusi dalam penyediaan sarana prasarana sanitasi yang dibutuhkan oleh masyarakat.

Hal itu disampaikan Wakil Bupati Dompu pada acara Deklarasi tentang Lima Pilar Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) di Kecamatan Huu Kabupaten Dompu NTB pada Rabu (11/05) tadi.

“Pada acara Deklarasi Lima Pilar STBM ini, saya mengajak berbagai pihak, Pemerintah Desa dan Kecamatan serta lintas sektor, dalam hal ini OPD terkait, PT. STM, Baznas dan lainnya untuk bisa memberikan kontribusi untuk membantu masyarakat terkait program pembangunan sarana sanitasi,”ajak Wakil Bupati Dompu.

Wakil Bupati Dompu juga memaparkan, deklarasi Lima Pilar STBM ini diharapkan agar pada tahun 2025 nanti, kegiatan sanitasi total dapat tercapai untuk seluruh masyarakat Indonesia.

Sedangkan harapan yang dimaksud sebagaimana yang tercantum dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) Indonesia, yakni program STBM merupakan program yang memberikan pemahaman kepada seluruh lapisan masyarakat tentang seberapa penting cara berprilaku hidup bersih dan sehat.

Sementara Lima Pilar STBM dimaksudkan itu yakni, stop buang air besar sembarang tempat (Stop BABT), cuci tangan pakai sabun (CTPS), pengelolaan air minum dan makanan di rumah tangga (PAMM-RT), pengamanan sampah rumah tangga (PS-RT) dan pengamanan limbah cair rumah tangga (PLC-RT).

“Keberhasilan program STBM ini tidak hanya dari kerja pemerintah semata, tetapi juga bagian dari partisipasi dan peran aktif masyarakat, tokoh adat dan tokoh agama, tokoh pemuda yang saling bersinergi dalam membangun masyarakat untuk hidup bersih dan sehat,”ujar Wakil Bupati Dompu.

Demikian pula disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Dompu, Maman, SKM., M.MKes. Kata Maman, kegiatan tersebut menyebutkan bahwa jumlah Desa yang sudah menerapkan 5 Pilar STBM ini sudah sebanyak 73 Desa/Kelurahan atau sebesar 87,66 Porsen, dan tersisa sebanyak 8 Desa/Kelurahan yang belum mendeklarasikan 5 Pilar STBM ini.

Partisipasi dan dukungan yang diberikan tersebut berarti telah ikut membantu melaksanakan program pemerintah yaitu melalui Gerakan Dompu Berjasa yakni Jum’at Bersih, Sabtu Hijau dan Minggu Sehat, dengan tujuan untuk menuju Kabupaten Dompu yang Mashur (Mandiri, Sejahtera, Unggul dan Religius).

“Yang menjadi tujuan kegiatan deklarasi ini adalah untuk mewujudkan perilaku higienis dan sanitasi secara mandiri dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan masyarakat,”kata Maman.

Kagiatan itu langsung dihadiri oleh Wakil Bupati Dompu, H. Syahrul Parsan, ST, MT, Anggota DPRD Dompu, Sekda Dompu, Ketua TP. PKK Kabupaten Dompu, Ketua GOW Kabupaten Dompu, Pejabat Struktural dan Fungsional Lingkup Pemda Dompu, Camat Se-Kabupaten Dompu, Muspika Kecamatan Huu, Kepala Desa Se-Kecamatan Huu, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Wanita, Tokoh Pemuda dan elemen penting lainnya.(imran Reporter)

scroll to top