Tepung Tawar 403 Calon Jemaah Haji , Beginilah Pesan Plt. Bupati Padang Lawas

IMG-20230523-WA0100.jpg

Padanglawas.Sumut.benuanews.com
Plt. Bupati Padang Lawas drg. H. Ahmad Zarnawi Pasaribu, CHt, MM., MM., M.Si., MH (AZP) mengupah-ipah atau tepung tawar 403 Jemaah Calon haji (JCH) Kabupaten Padang Lawas yang terdiri dari 160 orang JCH laki-laki dan 243 JCH perempuan bertempat di Aula Masjid Agung Al Munawwaroh Sibuhuan, Selasa (23/05/23).

Pada kesempatan itu, Plt. Bupati Padang Lawas menyampaikan, “Insya Allah saya nanti bersama para camat masing-masing 17 kecamatan akan berangkat ke Medan pada Tanggal 01 Juni 2023 dari Kabupaten Padang Lawas, kiranya bapak-ibu JCH dapat menjaga kesehatan, dan kurang lebih dalam seminggu ini saya minta kepada Bapak-Ibu JCH jangan lagi ada yang mendodos sawit atau melakukan pekerjaan yang berat. Perbanyak istirahat, Jemaah Calon haji ini ibarat pengantin baru, mesti hati-hati dalam beraktifitas menjelang hari keberangkatan ke Kota Suci nanti. Hindari tempat yang banyak ularnya, yang banyak kala jengkingnya atau hewan-hewan yang membahayakan. Dan kepada Kepala Puskesmas jika ada JCH yang berobat maka berikan pelayanan yang prima dan gratis. Semoga Bapak-Ibu JCH nantinya mendapatkan predikat Haji yang mabrur dan hajjah yang mabrurah sehingga Kabupaten Padang Lawas menjadi daerah yang Baldatun Toyyibatun Wa Robbun Ghofur.” Ucap AZP
(Mara iman Rambe)

scroll to top