Temu ramah Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah dan sekaligus pelepasan siswa dan guru berprestasi yang diterima kuliah dan mengajar di luar negeri.

IMG-20220819-WA0009.jpg

PADANG, BenuaNews.com- Mahyeldi Ansharullah Gubernur Sumatera Barat, Rahmad Shaleh anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat, Barlius Ka.Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat, Suindra Kabid GTK, Mahyan Kabid PSMA temu ramah dengan siswa dan guru berprestasi di Istana Gubernur Sumbar kemarin (18/8/2022).

Dalam pertemuan tersebut Gubernur Sumatera Barat berpesan dan memberikan selamat kepada mereka yang akan berangkat ke luar negeri untuk menimba ilmu.

Pemprov sangat bangga dan selalu akan mendukung guru dan siswa untuk keluar negeri, cari dan manfaatkan terus peluang kuliah keluar negeri karena dalam sejarah dari dulu banyak tokoh dari Minangkabau yg besar dan berkiprah di luar negeri.
Dan selalu tampilkan budaya minangkabau di luar negeri, jelas Gubernur Mahyeldi.

Gubernur juga berpesan diakhir sambutannya agar senantiasa selalu menjaga diri, kita sebagai orang minang selalu menjaga dan menjunjung norma-norma dalam kehidupan sehari-hari. Dan Gubernur juga berharap sekembalinya dari luar negeri agar dapat mengembangkan dan menerapkan ilmu yang telah didapat, imbuh gubernur Mahyeldi Ansharullah.

Drs. Dafrimal, M.Si kepala sekolah SMAN 2 Payakumbuh yang mendampingi muridnya Harisha Fadil siswa SMAN 2 Payakumbuh yang telah menyelesaikan pendidikannya ditahun 2022 ini, Harisha Fadil adalah peraih medali perunggu di olimpiade kebumian tingkat nasional, dan diterima di lima Perguruan Tinggi dalam dan luar negeri, adapun perguruan yang akan menyediakan tempat untuk Harisha Fadil menimba ilmu adalah UNSW Sidney, Curtin University Pert Morisby, Mellborn University, Stamford University AS dan Universitas Gajah Mada Jogyakarta.

(Budenk)

scroll to top