TEMA PERINGATAN HARI KESAKTIAN  PANCASILA 2022 : “BANGKIT BERSAMA MEMBANGUN PERADABAN DUNIA”

pancasila.jpeg

MENTAWAI (benuanews.com) ~  Pj. Bupati Kepulauan Mentawai Martinus Dahlan, didampingi Dandim 0319 Mentawai Letkol Infanteri Febi Adrianto, Kapolres Mentawai AKBP Muat, S.H, M.M dan Danlanal Persiapan Mentawai Letkol Laut (KH) P. Patrisius Sirait, S.Si, Plt. Sekretaris Derah Rinaldi, para Staf Ahli Bupati, Asisten Sekretaris Daerah serta beberapa Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten kepulauan mengikuti  peringatan Hari Lahir Pancasila yang berlangsung secara daring di Ruang Rapat Sekretariat Daerah.(01/06/2022).

Kegiatan yang di laksanakan di Lapangan pancasila Ende Kelurahan Kota Raja Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur dihadiri langsung oleh Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo, Wakil Presiden Republik Indonesia Prof. Dr. (H.C.) K.H. Ma’ruf Amin, Pimpinan lembaga Negara, Kementrian/Lembaga. Kegiatan ini mengusung tema “Bangkit Bersama Membangun Peradaban Dunia”.

Melalui Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 24 Tahun 2016, Pemerintah menetapkan tanggal 1 Juni 1945 sebagai Hari Lahir Pancasila sekaligus sebagai Hari Libur Nasional. Penetapan tersebut bertujuan agar pemerintah, masyarakat dan seluruh komponen bangsa memperingati Pancasila sebagai ideologi bangsa.(W).

scroll to top