Raih Suara Tertinggi Data Real Count PPK, Tommy ; Terimakasih, Kita Tunggu Pengumuman dari KPU

IMG_20240301_190528.jpg

BENUANEWS.COM | Labuhanbatu – Tommy Calon Legislatif (Caleg) nomor urut 8 DPRD Kabupaten dari Partai PDI Perjuangan berhasil meraih suara tertinggi untuk Daerah Pemilihan (Dapil) Labuhanbatu 1.

Berdasarkan hasil perhitungan real count yang dilakukan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Rantau Utara, Tommy, secara pribadi mendapatkan perolehan sebanyak 1997 suara. Hasil perolehan suara di Kecamatan Rantau Utara ini, masih menunggu keputusan resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Labuhanbatu.

Tommy mengatakan, dia ingin menjadikan lembaga perwakilan rakyat di Kabupaten Labuhanbatu, menjadi lebih berwarna dan menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat. Khususnya untuk kalangan muda.

Dia bertekad, ingin membawa angin segar di lembaga legislatif maupun daerah Kabupaten Labuhanbatu, sebagai tanah kelahirannya.

Lanjutnya, niat maju sebagai wakil rakyat Kabupaten Labuhanbatu ini, berangkat dari persoalan tanggung jawab moral untuk berbuat banyak terhadap masyarakat.

“Saya rasa, berbuat di luar sistem belum begitu optimal. sebab itu saya harus masuk sistem dan dapat melaksanakan fungsi, tugas dan hak serta kewajiban dijalur legislatif ini,” sebut Tommy.

Menurut Tommy, niatnya ini mendapat dukungan penuh dari masyarakat Kabupaten Labuhanbatu. Selain doa restu dari kedua orang tuanya, khususnya dari ayahnya, Sujian alias Acan dan keluarga besarnya.

Terbukti Tommy nyaris mendapatkan perolehan suara mencapai 2000.

“Saya ucapkan terima kasih kepada masyarakat, yang telah mendukung dan mempercayai saya untuk menjadi Anggota DPRD Kabupaten Labuhanbatu”, tutup Tommy. (*)

scroll to top