PPKM Turun Level, Tak Kendurkan TNI-Polri Karangtengah Gelar Pendisiplinan Protkes

WhatsApp-Image-2021-10-07-at-13.59.23.jpeg

Wonogiri,Benuanews.com – Meskipun status Kabupaten Wonogiri sudah turun ke Level 2 terkait diberlakukanya PPKM, namun tak menyurutkan anggota Koramil 23/Karangtengah dan Polsek Karangtengah untuk terus melaksanakan kegiatan guna memutus penyebaran Covid-19.

Selain memberikan pendampingan tenaga kesehatan dalam melaksanakan vaksinasi, anggota TNI-Polri tersebut juga tetap emlaksanakan patoli pendisiplinan protocol kesehatan kepada warga masyarakat.

Rabu(6/10) Malam, Terlihat anggota Koramil 23/Karangtengah bersama dengan anggota Polsek Karangtengah tengah melaksanakan patroli malam, serta menghimbau warga agar tetap menerapkan protocol kesehatan utamnya penggunaan masker.

Danramil Kapten Cpl Eko Joko Santoso ditempat terpisah mengatakan, pihaknya bersama Polsek tetap konsisten melaksanakan pendisiplinan protkes dengan memberikan himbauan kepda warga pentingnya penggunaan masker.

“ Walaupun sudah mendapatkan vaksinasi Covid-19 warga diharapkan tetap mentaati protkes dengan harapan pandemic akan cepat berlalu “, ucapnya.

(Arda 72).

scroll to top