Polsek Tabir Ulu, Bagikan Sembako dan Pantau Pemberian Vaksinasi Terhadap Lansia

IMG-20210612-WA0043.jpg

MERANGIN.(Benuanews.com)- Pelaksanaan pemberian vaksinasi Kepada lansia, lansia dan publik tetap berlangsung hingga pencapaian target dari pemerintah pusat,  untuk lingkup Provinsi Jambi dan  kabupaten /kota.

Percepatan vaksinasi ini juga dilakukan  diwilayah hukum Polres Merangin  yang tiap Polsek melaksanakan vaksinasi

Tanpa terkecuali diwilayah hukum Polsek Tabir Ulu, di Pondok Pesantren Lansia AL FALAH Desa Ngaol Kecamatan Tabir Barat telah dilaksanakan Kegiatan Vaksinasi Covid-19 oleh Puskesmas Muara Kibul Kecematan Tabir Barat yang didukung oleh Pihak Polsek Tabir Ulu dengan sasaran Lansia Tahap I dan Aparatur Desa Tahap II. Jum’at, (11/06/2021) Sekira Jam 15.30 WIB

Kegiatan dibuka langsung oleh Kapus Tabir Barat Sdr. BAIHAKI, SKM,MM dan dihadiri oleh : Kapolsek Tabir Ulu IPTU RAMADHAN AGUSTIANSYAH, S.H., Kasium Polsek Tabir Ulu AIPDA SAMSAMI, S.H., Kanit Intelkam Polsek Tabir Ulu AIPDA HOMAN SUSANTO, S.H., Kanit Binmas BRIPKA ROFI’I,  Kanit SPKT BRIPKA M. SOFWAN, Bhabinkamtibmas Desa Ngaol BRIGPOL HAKRI, S.E., Ketua Pondok Pesantren Ustadz. AGUSRI, S.Pdi., Pengurus Pondok Pesantren,  Aparatur Desa Ngaol dan sejumlah Peserta vaksin.

Team vaksinator Puskesmas Tabir Barat Dokter Dr. MARIA ULFA, Vaksinator NS. ANGGI SUGANDA, Pcare. RIA ANISA, Am.Keb, Meja Pendaftaran. ETI ANDALA, Am. Keb. dan Tenaga medis Desa Ngaol.

Target pemberian vaksin dalam kegiatan ini sebanyak 59 (lima puluh sembilan) Orang dengan menggunakan vaksin Covid-19 merk SINOVAC (BIOFARMA) dengan dosis 0,5 ml.

Dalam hal ini Kapolsek Tabir Ulu IPTU RAMADHAN AGUSTIANSYAH, S.H. “guna mendukung program pemerintah dalam pelaksanaan vaksin Covid-19 kepada Lansia melakukan jemput bola terhadap penerima vaksin dengan cara (dor to dor) menjemput para penerima vaksin dirumahnya yang selanjutnya dibawa ke Posko yang telah ditentukan untuk kegiatan vaksinasi.” Jelasnya

Polsek Tabir Ulu juga Menerangkan “Dari 59 (lima puluh sembilan) target penerima vaksin hanya bisa dilaksanakan sebanyak orang 27 (dua puluh tujuh) orang dengan rincian 25 (dua puluh lima) Lansia dan 2 (dua) orang aparatur desa sementara 22 (dua puluh dua) orang tidak bisa mengikuti vaksin dikarenakan kendala kesehatan berupa hipertensi, gula darah tinggi dan asma.” Tambahnya

Selanjutnya Kapolsek Tabir Ulu dalam kesempatan ini setiap Lansia yang sudah menerima vaksin Covid-19 diberikan santunan berupa uang dan sembako.

Jurnalis : S/R

scroll to top